Bapemperda DKI Sahkan Enam Peraturan Daerah

Rabu, 14 November 2018 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhy Tristanto 2088

Pemprov DKI dan DPRD DKI Telah Mensahkan Enam Perda

(Foto: doc)

Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DKI Jakarta, telah mengesahkan enam dari total 39 usulan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) menjadi Peraturan Daerah (Perda) pada tahun ini.

Perda ini sangat penting sebagai payung hukum bagi Pemprov DKI melaksanakan pembangunan untuk kesejahteraan warga

Wakil Ketua Bapemperda DKI Jakarta, Merry Hotma mengatakan, perda yang sudah disahkan tersebut adalah Perda Perumda Pasar Jaya dan Perda Pengelolaan Perumda Pasar Jaya, Perda Perpasaran,  Perda Perindustrian, Perda Budaya Betawi dan Perda APBD.

"Perda ini sangat penting sebagai payung hukum bagi Pemprov DKI melaksanakan pembangunan untuk kesejahteraan warga," ujar Merry, Rabu (14/11).

Dari enam perda yang sudah disahkan ini, menurut Merry, Perda Perpasaran sangat penting karena akan mengatur pembangunan, penataan dan pembinaan pasar rakyat, pusat perbelanjaan, serta toko swalayan di DKI Jakarta.

"Perda Perpasaran yang baru ini juga akan mengatur soal tata letak minimarket di Jakarta. Sehingga nantinya lebih tertata dan tidak mematikan keberadaan pasar tradisional atau warung warung di lingkungan masyarakat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Ketua Dekranasda DKI Buka Pameran Produk Unggulsn

Ketua Dekranasda DKI Buka Pameran Produk Unggulan UKM di Jatinegara

Selasa, 13 November 2018 3777

Empat Kecamatan di Jakpus Masuk Program Penataan Kawasan

Empat Kecamatan di Jakpus Masuk Program Penataan Kawasan

Kamis, 08 November 2018 2534

Pembangunan Skybridge Tanah Abang Capai 92 Persen

Pembangunan Skybridge Tanah Abang Masuk Tahap Finishing

Selasa, 06 November 2018 4168

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2658

KORPRI DKI Salurkan Donasi untuk Korban Bencana alam di Sumatra

KORPRI DKI Salurkan Donasi untuk Penyintas Bencana di Sumatra

Jumat, 30 Januari 2026 726

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1294

Masa pembelajaran jarak jauh (PJJ) diperpanjang

Pramono Perpanjang Masa PJJ Sampai 1 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 883

Kanwil DJP Jakarta Pusat Hadirkan Layanan Edukasi

Layanan Edukasi dan Asistensi SPT Tahunan Dihadirkan Secara Online

Jumat, 30 Januari 2026 625

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks