Dinkes Terjunkan 55 Petugas Keamanan Pangan untuk Asian Games

Rabu, 04 Juli 2018 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 1934

Dinkes Terjunkan 55 Petugas Keamanan Pangan Atlet Asian Games

(Foto: doc)

Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta berkomitmen menjaga kualitas dan kesehatan pangan atlet dari 45 negara yang akan berlaga di Asian Games pada 18 Agustus mendatang.

Seluruhnya akan disebar dan ditempatkan di hotel-hotel tempat para atlet

Kepala Dinkes DKI Jakarta, Koesmedi Priharto mengatakan, selama perhelatan Asian Games, pihaknya akan menerjunkan 55 petugas keamanan pangan (food safety) untuk memeriksa kualitas dan keamanan pangan bagi para atlet.

"Seluruhnya akan disebar dan ditempatkan di hotel-hotel tempat para atlet. Termasuk Wisma Atlet," ujarnya, Rabu (4/7).

Koesmedi menjelaskan, dalam pelaksanaannya, para petugas akan melakukan pemeriksaan pangan sejak masih dalam bentuk bahan baku, proses pengambilan barang hingga pengolahannya. 

"Termasuk sebelum disajikan. Semuanya dalam tanggung jawab petugas food safety kami," ungkapnya.

Puluhan petugas itu, sambung Koesmedi juga diwajibkan untuk menginventarisir dan memeriksa makanan di restoran yang berada dekat venue Asian Games 2018. Hal tersebut dilakukan untuk menjamin keamanan pangan para atlet.

"Restoran yang telah diperiksa akan ditempel stiker aman saji," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Minggu Ini, Dispora Bakal Gelar Sosialisasi Asian Games di Jakpus dan Jakbar

Minggu Ini, Dispora Bakal Gelar Sosialisasi Asian Games di Jakpus dan Jakbar

Rabu, 04 Juli 2018 1892

 Mural Asian Games Hiasi Jalan JORR Kembangan Raya

Mural Asian Games Hiasi Jalan JORR Kembangan Raya

Selasa, 03 Juli 2018 2955

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2482

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1106

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 587

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 919

Antisipasi Cuaca Ekstrem Esok Hari, Pemprov DKI Siapkan OMC

Cegah Banjir, Pemprov DKI Siapkan OMC hingga Siagakan 200 Ekskavator

Senin, 26 Januari 2026 743

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks