Gubernur Apresiasi Prajurit Perempuan TNI-Polri

Rabu, 25 April 2018 Reporter: Mustaqim Amna Editor: Toni Riyanto 2117

Gubernur Dampingi Presiden Hadiri Apel Bersama di Monas

(Foto: Mustaqim Amna)

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memberikan apresiasi kepada seluruh prajurit perempuan baik dari unsur TNI dan Polri, serta perempuan komponen bangsa lainnya.

Kemampuan dan keterampilan perempuan TNI dan Polri sangat mempesona

Apresiasi ini disampaikan Anies usai mendampingi Presiden RI, Joko Widodo saat apel bersama perempuan TNI dan Polri, serta segenap wanita komponen bangsa dalam rangka memperingati Hari Kartini di kawasan Monas, Gambir, Jakarta Pusat.

"Saya ingin mengapresiasi perempuan TNI dan Polri. Tadi, kita melaksanakan upacara untuk menghormati pengabdian mereka," kata Anies, Rabu (25/4).

Anies yang turut menyaksikan langsung sejumlah atraksi untuk kebolehan dari prajurit TNI dan Polri merasa sangat bangga dan kagum.  

"Kemampuan dan keterampilan perempuan TNI dan Polri sangat mempesona, mulai dari terjun payung hingga beladiri. Sekali lagi, saya apresiasi bahwa perempuan TNI dan Polri bisa menjadi garda terdepan dalam menjaga persatuan," tandasnya.

Untuk diketahui, apel ini juga dihadiri Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto, dan Kapolri, Jenderal (Pol) Tito Karnavian.

Selain itu, ada juga unjuk kemampuan penerjun payung perempuan, dan parade ketangkasan dalam mengendarai kendaraan maupun menggunakan senjata.

BERITA TERKAIT
Gubernur Hadiri HUT ke-72 TNI AU

Gubernur Hadiri HUT ke-72 TNI AU

Senin, 09 April 2018 2777

Petugas Gabungan Apel Kesiapan HBKB

300 Personel Gabungan Kawal HBKB Sudirman-Thamrin

Minggu, 15 April 2018 2270

Puluhan Botol Miras Diamankan Petugas di Duren Sawit

Puluhan Botol Miras Diamankan Petugas di Duren Sawit

Rabu, 04 April 2018 2174

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 2240

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1518

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 1050

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1381

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 902

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks