Pengunjung Bisa Rasakan Sensasi Memanah di Ancol

Jumat, 06 April 2018 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: F. Ekodhanto Purba 2728

Archery battle Wahana Baru Yang Seru di Ancol

(Foto: Wuri Setyaningsih)

PT Pembangunan Jaya Ancol kini memiliki wahana baru yang diberi nama Archery Battle. Di wahana baru ini, pengunjung bisa merasakan sensasi olahraga memanah yang saat ini tengah digandrungi masyarakat. Wahana baru ini bisa dijumpai pengunjung di Allianz Ecopark Ancol.

Archery Battle ini kami buka pada akhir Maret lalu dengan tujuan menambah variasi wahana interaktif di kawasan rekreasi Ancol

Direktur Rekreasi Taman Impian Jaya Ancol, Teuku Sahir Syahali mengatakan, olahraga memanah saat ini tengah digandrungi masyarakat baik orang dewasa maupun anak-anak. Selain memberikan variasi aktivitas rekreasi, olahraga ini juga dapat mengasah konsentrasi dan kesabaran. 

“Archery Battle ini kami buka pada akhir Maret lalu dengan tujuan menambah variasi wahana interaktif di kawasan rekreasi Ancol," ujarnya, Jumat (6/4).

Teuku menjelaskan, untuk bisa menikmati wahana itu minimal lima orang, dan dua kelompok. Masing-masing kelompok diberikan kesempatan bertanding dengan durasi 10 menit, dan terdiri dari tiga sesi permainan. 

Jadi total waktu bertandingnya sekitar 30 menit. Selain itu, pengunjung diwajibkan menggunakan sejumlah alat pengaman yang sudah disediakan di lokasi. 

"Untuk bisa menikmati wahana ini, pengunjung cukup membayar Rp 100.000  per orang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 PT. PJA Resmikan Dua Wahana Baru Atlantis

Ancol Resmikan Dua Wahana Baru Atlantis

Selasa, 27 Maret 2018 2880

 Wagub Hadiri Pra RUPST PT Pembangunan Jaya Ancol

Wagub Hadiri Pra RUPST PT Pembangunan Jaya Ancol

Selasa, 03 April 2018 3524

Final Festival Olahraga Kota Jaktim Digelar 10-11 April

Final Festival Olahraga Kota Jaktim Digelar 10-11 April

Kamis, 05 April 2018 2566

BERITA POPULER
Pramono Anung dan Iwan Setiawan memberikan keterangan kepada media setelah pembukaan JEF 2025

Pemprov DKI dan BI Perluas Digitalisasi Pasar di Jakarta

Sabtu, 25 Oktober 2025 3751

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2616

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1262

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1152

Pramono Ajak GAPOPIN Jalin Kerja Sama Jaga Kesehatan Mata

Pramono Ajak GAPOPIN Jalin Kerja Sama Jaga Kesehatan Mata

Rabu, 29 Oktober 2025 1093

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks