Komisi E-Disdik Matangkan Renovasi Sekolah di 2018

Selasa, 16 Januari 2018 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 2066

 Komisi E-Disdik Matangkan Renovasi Sekolah di 2018

(Foto: Oki Akbar)

Komisi E Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta bersama Dinas Pendidikan (Disdik) menggelar rapat evaluasi dan proyeksi untuk mematangkan program renovasi sekolah tahun ini.

Kami mewanti-wanti dan berpesan agar pelaksanaan program renovasi sekolah di 2018 dilaksanakan dengan benar

Sedikitnya ada 219 sekolah yang ditargetkan akan direnovasi tahun ini dengan rincian 119 renovasi berat dan 11 renovasi total.

"Kami mewanti-wanti dan berpesan agar pelaksanaan program renovasi sekolah di 2018 dilaksanakan dengan benar," ujar Syahrial, Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta, Selasa (16/1).

Menurutnya, pelaksanaan program renovasi sekolah di 2017 sudah cukup baik. Hanya saja tetap diperlukan proses perencanaan yang matang untuk mencegah terulangnya kembali kegagalan.

"Kita khawatir di 2018 kalau tidak dipersiapkan dengan baik akan terjadi lagi," ucapnya.

Di tempat yang sama, Wakil Kepala Disdik DKI Jakarta, Bowo Irianto menjelaskan, untuk mengantisipasi tertundanya renovasi, pihaknya akan mengubah skema lelang. Jika pada tahun lalu renovasi berat sekolah dilaksanakan dengan lelang konsolidasi, kali ini di masing-masing suku dinas.

"Kita berharap dengan skema ini, kualitas renovasi terjamin. Karena untuk perencanaan lelang tetap ada di dinas," jelasnya.

Meski demikian, kata Bowo, kewenangan perencanaan renovasi gedung sekolah tetap ada di dinas. Termasuk mengenai spesifikasi hingga harga satuan barang yang dibutuhkan.

"Kenapa kita dorong seperti itu, karena renovasi berat ini tidak mudah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
       Dewan Ingin Rencana Rehab Sekolah Dilakukan Menyeluruh

Dewan Ingin Rencana Rehab Sekolah Dilakukan Menyeluruh

Rabu, 20 September 2017 3553

Renovasi 45 Sekolah Gagal Lelang Sebab Waktu Tak Cukup

Renovasi 45 Sekolah Gagal Lelang Sebab Waktu Tak Cukup

Senin, 05 September 2016 4622

BERITA POPULER
Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1392

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 1102

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 814

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 1122

Cuaca hujan diprakirakan basahi Jakarta sepanjang hari

Jakarta Diprakirakan Hujan Sepanjang Hari Ini

Sabtu, 17 Januari 2026 520

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks