Jalan Utama di Pulau Kelapa Segera Diperbaiki

Selasa, 24 Oktober 2017 Reporter: Rudi Hermawan Editor: Rio Sandiputra 2684

 Jalan Utama di Pulau Kelapa Segera Diperbaiki

(Foto: Rudi Hermawan)

Jalan utama atau akses jalan menuju ke Kantor Kecamatan Kepulauan Seribu Utara di Pulau Kelapa akan segera diperbaiki. Perbaikan tersebut ditargetkan selesai pada Desember.

Awal November mulai dilakukan pengerjaan, saat ini perbaikan sedang dilakukan jalan lingkungan di Pulau Kelapa

Camat Kepulauan Seribu Utara, Toto Bondan mengatakan, perbaikan jalan dari dermaga menuju kantor kecamatan ini merupakan aspirasi masyarakat.

"Awal November mulai dilakukan pengerjaan, saat ini perbaikan sedang dilakukan pada jalan lingkungan di Pulau Kelapa," kata Toto, Selasa (24/10).

Ia menjelaskan, saat ini jalan utama tersebut masih dijadikan akses utama membawa material untuk perbaikan jalan lingkungan. Sehingga perbaikan jalan sepanjang 700 meter itu akan dilakukan setelahnya.

"Anggaran perbaikan untuk jalan utama ini yakni Rp 311 juta. Ditargetkan sebelum Desember selesai," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Perbaikan Jalan di Kepulauan Seribu Utara Dimulai

Perbaikan Jalan di Kepulauan Seribu Utara Dimulai

Kamis, 19 Oktober 2017 2177

 Perbaikan Jalan Di Kepulauan Seribu Utara di Perkirakan September

Jalan di Lima Pulau Permukiman Segera Diperbaiki

Jumat, 01 September 2017 2219

Penjagaan Area Bandara Pulau Panjang akan Diperketat

Rabu, 02 Agustus 2017 2086

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1225

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1102

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1612

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 852

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1455

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks