Bappeda Diminta Sinkronisasikan Seluruh Program SKPD

Jumat, 13 Oktober 2017 Reporter: Oki Akbar Editor: Andry 1987

Bappeda Diminta Sinkronisasikan Seluruh Program SKPD

(Foto: doc)

Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta meminta Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) mensinkronisasikan seluruh program kerja yang disusun Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD).

Kami meminta masing-masing SKPD melalui Bappeda mensinkronkan seluruh program dan kegiatan agar terintegrasi

"Kami meminta masing-masing SKPD melalui Bappeda mensinkronkan seluruh program dan kegiatan agar terintegrasi," ujar Wiliam Yani, Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta, Jumat (13/10).

Menurutnya, sinkronisasi program ini harus dilakukan. "Contoh kegiatan penataan trotoar di Dinas Bina Marga. Proyek itu akan percuma kalau tidak didukung dengan penataan pedagang kaki lima. Harus ada koordinasi dengan Satpol PP," katanya.

Hal senada disampaikan anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta lainnya, Tubagus Arief. Ia menyampaikan pihaknya akan mulai melakukan pembenahan prinsip kerja dimulai dari SKPD di bawah koordinasi Komisi A.

"Kita akan menargetkan agar seluruhnya bisa berkoordinasi dengan baik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Komisi A-Diskominfotik Sinkronisasikan Program Kerja 2018

Komisi A-Diskominfotik Sinkronisasikan Program Kerja 2018

Selasa, 10 Oktober 2017 2004

DPRD DKI dukung saran KPK pembelian lahan RPTRA melalui walikota

Dewan Dukung Usul Pembelian Lahan RPTRA oleh Wali Kota

Kamis, 05 Oktober 2017 2218

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1153

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1045

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1540

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 834

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 485

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks