574.964 Orang Kunjungi 11 Lokasi Wisata Selama Libur Panjang

Selasa, 04 Juli 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 3902

574.964 Orang Kunjungi 11 Lokasi Wisata Selama Libur Panjang

(Foto: doc)

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta mencatat, sebanyak 574.964 wisatawan mengunjungi 11 lokasi wisata di Ibukota selama libur panjang, 23 Juni hingga 2 Juli kemarin. 

Total jumlah pengunjung itu belum ditambah Monas pada 2 Juli lalu.

Kepala Bidang Informasi dan Pengembangan Pariwisata Disparbud DKI Jakarta, Alberto Ali mengatakan, pihaknya berencana meningkatkan sarana amenitas dan aksebilitas di sejumlah obyek wisata agar bisa memberikan kenyamanan pengunjung.

"Dengan banyaknya pengunjung kita membutuhkan peningkatan sarana amenitas dan aksebilitas seperti toilet, tempat sampah dan musala untuk menjaga kenyamanan," katanya, Selasa (4/7).

Dijelaskan Alberto, 11 lokasi yang dikunjungi wisatawan tersebut adalah Kawasan Fatahillah, Museum Sejarah Jakarta, Museum Juang 45 dan MH Thamrin, Museum Prasasti, Museum Seni Rupa dan Keramik, Museum Wayang, Museum Tekstil, Museum Bahari, Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Monas serta Kepulauan Seribu.

Dari 11 lokasi wisata tersebut, lanjut Alberto, yang paling banyak dikunjungi adalah Kawasan Fatahillah dengan jumlah 228.486 pengunjung.   

"Total jumlah pengunjung itu belum ditambah Monas pada 2 Juli lalu. Tahun depan kita akan lebih berbenah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Museum Nasional Ramai Didatangi Pengunjung

Museum Nasional Ramai Pengunjung

Rabu, 28 Juni 2017 4254

Turis Mancanegara di Monas Jadi Rebutan Untuk Foto Bareng

Pengunjung Ajak Wisman Berswafoto di Monas

Kamis, 29 Juni 2017 3109

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2577

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1216

Masa pembelajaran jarak jauh (PJJ) diperpanjang

Pramono Perpanjang Masa PJJ Sampai 1 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 761

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1044

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 685

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks