DKI Kaji Pendirian Sentra Produk Khas Betawi

Selasa, 04 Juli 2017 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 3324

Dinas PE Kaji Pendirian Pusat Oleh-oleh Betawi

(Foto: doc)

Untuk lebih mengembangkan industri kecil dan menengah (IKM) di Ibukota, Dinas Perindustrian dan Energi (PE) DKI Jakarta saat ini sedang mengkaji untuk mendirikan sentra perdagangan khas Betawi.

Kalau hanya membina tidak membantu pemasaran, sulit

Kepala Bidang Industri Dinas PE DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo mengatakan, dari sekitar 28 ribu pelaku IKM yang aktif di Jakarta saat ini, 500 diantaranya merupakan IKM produk Betawi.

"Kita coba mau buat pusat oleh-oleh khas Betawi," katanya, Selasa (4/7).

Dijelaskan Ratu, selama ini pihaknya sudah membantu pemasaran produk IKM dengan menggelar sosialisasi ke hotel dan industri wisata lainnya. Selain itu, pihaknya juga kerap menyertakan pelaku IKM produk Betawi di sejumlah pameran.

Namun diakuinya, langkah itu semua belum cukup untuk mendongkrak penjualan produk hasil IKM. Karena itu, pihaknya tengah mengkaji pendirian pusat oleh-oleh sebagai lokasi display permanen.

"Di sana nanti ada makanan, fashion dan kerajinan Betawi. Kita tengah cari lokasi yang tepat, rencana mau gunakan gedung aset kita saja," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Replika Rumah Betawi Akan di Bangun di Zona C Setu Babakan

Replika Rumah Betawi akan Dibangun di Zona C PBB Setu Babakan

Senin, 03 Juli 2017 5216

Bir Pletok Paling Dicari di Betawi Store Lenggang Jakarta

Bir Pletok di Betawi Store Diminati Wisatawan

Jumat, 30 Juni 2017 5278

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11176

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1102

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 672

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

BMKG Prediksi Hujan Merata di Jakarta Hari Ini

Selasa, 20 Januari 2026 1037

Hujan lebat dan merata diprediksi guyur Jakarta hari ini, Jumat (23/1)

Hujan Lebat dan Merata Diprediksi Guyur Jakarta Hari Ini

Jumat, 23 Januari 2026 631

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks