DPRD Proyeksikan Pelabuhan Muara Angke Dongkrak PAD

Selasa, 16 Mei 2017 Reporter: Oki Akbar Editor: F. Ekodhanto Purba 1660

Dewan Proyeksikan Pelabuhan Muara Angke Dongkrak PAD

(Foto: Izzudin)

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI menilai revitalisasi Pelabuhan Muara Angke dapat mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD). Ini mengingat tingginya potensi wisata jika kawasan pelabuhan tersebut dibenahi.

Pendapatan dari sektor wisata memang sangat luar biasa. Jadi kita tidak hanya tergantung dari hasil pajak.

"Pendapatan dari sektor wisata memang sangat luar biasa. Jadi, kita tidak hanya tergantung dari hasil pajak," ujar Ferrial Sofyan, Ketua Panitia Khusus (Pansus) Penataan Pelabuhan Muara Angke DPRD DKI, Selasa (16/5).

Dalam proyeksi penataan Pelabuhan Muara Angke, ada tiga fokus pembangunan, yakni pelabuhan perikanan, pelabuhan barang, dan pelabuhan umum untuk pariwisata. Dari ketiga fokus pembangunan tersebut, diyakini dapat menjadi akses wisatawan dari atau pergi menuju Kepulauan Seribu.

"Memang Pulau Seribu ini sangat cantik dan selalu dikunjungi wisatawan. Sekarang saja pengunjungnya 4.000 sampai 10.000 di akhir pekan. Ini yang saya bilang potensi," katanya.

Anggota Komisi B DPRD DKI, Syarifuddin menambahkan, selain dari sektor pariwisata, PAD juga dapat didongkrak dari hasil bongkar muat kapal ikan yang beroperasi di Pelabuhan Muara Angke setiap harinya.

"Yang saya tahu, pengiriman ikan yang masuk ke Muara Angke itu dari Indonesia Timur, Lampung, dan Jawa. Oleh sebab itu, pelabuhan juga bisa menjadi kantong keuangan untuk meningkatkan PAD kita," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Revitalisasi Pelabuhan Muara Angke Diharap Tingkatkan Perekonomian

Revitalisasi Pelabuhan Muara Angke Diharap Tingkatkan Perekonomian

Kamis, 11 Mei 2017 1685

Dishub Targetkan Revitalisasi Pelabuhan Muara Angke Dimulai 2018

Revitalisasi Pelabuhan Muara Angke Ditarget Mulai 2018

Selasa, 09 Mei 2017 3935

DPRD DKI Minta SKPD Prioritaskan Revitaliasasi Pelabuhan Muara Angke

Revitalisasi Pelabuhan Muara Angke Diminta Segera Direalisasikan

Senin, 08 Mei 2017 2100

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1421

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 864

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1358

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1743

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 758

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks