Jalan Inspeksi Anak Kali Krukut Segera Dituntaskan

Kamis, 23 Maret 2017 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Andry 7002

Jalan Inspeksi Anak Kali Krukut Segera Dituntaskan

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat segera merampungkan pembangunan Jalan Inspeksi Anak Kali Krukut di wilayah RW 08, Petojo Selatan, Gambir.

Lahan milik yayasan itu sudah dibebaskan dinas. Pematokan batas juga sudah dilakukan

Pembangunan jalan tembus tersebut hingga kini belum selesai dituntaskan karena adanya pagar bangunan milik sebuah yayasan.

"Lahan milik yayasan itu sudah dibebaskan dinas. Pematokan batas juga sudah dilakukan," kata Aris Komaris Nandika, Kepala Suku Dinas Bina Marga Jakarta Pusat, Kamis (23/3).

Ia menjelaskan, jalan tersebut nantinya akan menghubungkan Jalan KH Hasyim Ashari hingga Jalan Suryopranoto. Kini, jalan itu sendiri telah dibeton dengan lebar sekitar 7,5 meter dari sisi kali.

"Jadi tersisa lahan milik yayasan itu sepanjang 50 meter. Masih ada sedikit kendala. Di sana ada gardu PLN dan belum dipindah," ujarnya.

Fahri (35), warga RT 01/08, Petojo Utara meminta, penuntasan jalan inspeksi tersebut sangat mendesak dituntaskan. Karena di lokasi juga ada SMPN 38 yang membutuhkan akses cepat menuju Jalan KH Hasyim Ashari.

"Kalau jalan itu sudah ditembuskan maka anak sekolah jadi gampang lewat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Bangunan Liar di Jalan Inspeksi Kali Kresek Ditertibkan

Bangunan Liar di Jalan Inspeksi Kali Kresek Ditertibkan

Rabu, 15 Maret 2017 5055

Warga Lqgoa Minta Lampu PJU Yang Padam di Jl Inspeksi Kali Kresek Diperbaiki

Warga Minta PJU di Jl Inspeksi Kali Kresek Diperbaiki

Selasa, 21 Maret 2017 4742

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1259

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1136

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1650

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 442

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1487

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks