Jakarta Smart City Basis Inovasi Perencanaan Pembangunan

Rabu, 08 Maret 2017 Reporter: Adriana Megawati Editor: Budhy Tristanto 8763

Jakarta Smart City Basis Inovasi Perencanaan Pembangunan

(Foto: doc)

Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik, (Diskominfotik) DKI Jakarta, Dian Ekowati menuturkan, Jakarta Smart City merupakan suatu inovasi yang disuguhkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kepada warga untuk menunjang proses perencanaan pembangunan.

Inovasi yang dibuat oleh pemerintah daerah dalam rangka mendukung proses perencanaan,

"Jakarta Smart City semacam inovasi. Inovasi yang dibuat oleh pemerintah daerah dalam rangka mendukung proses perencanaan," ujar Dian di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (8/3).

Dian menjelaskan, Jakarta Smart City merupakan suatu jembatan antara program Pemerintah DKI Jakarta yang perlu diketahui dan diterima masyarakat.

"Bagaimana mengumpulkan informasi, mengumpulkan data, dari masyarakat ke pemerintah yang akan digunakan untuk penyusunan perencanaan. Ini semacam inovasi," ucapnya.

Sementara itu, tim juri independen tahap II penghargaan Anugerah Pangaripta Nasional (APN) Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Benecditus Raksaka Mahi mengaku, data-data yang telah diterapkan di Jakarta Smart City sangat bagus.

"Menurut saya, data-data yang diterapkan sudah sangat bagus. Tinggal optimalisasi dari pemanfaatan ini. Nah itu yang mungkin nanti kita akan lihat lebih lanjut," katanya.

BERITA TERKAIT
Jakarta Smart City Kembangkan Aplikasi Pantau Banjir

Jakarta Smart City Kembangkan Aplikasi Pantau Banjir

Selasa, 21 Februari 2017 6698

Pemprov DKI Kontrol Banjir Melalui Jakarta Smart City

Pemprov DKI Kontrol Banjir Melalui Jakarta Smart City

Senin, 13 Februari 2017 7580

 Pemerintah Myanmar Sambangi Jakarta Smart City

Myanmar Pelajari Jakarta Smart City untuk Cegah Korupsi

Kamis, 26 Januari 2017 5458

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1173

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1058

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1554

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 842

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1412

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks