Plt Gubernur Tegaskan 15 Februari Sebagai Hari Libur

Kamis, 09 Februari 2017 Reporter: Folmer Editor: Toni Riyanto 8045

Hari Pemungutan Suara di Jakarta Diliburkan

(Foto: Reza Hapiz)

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono menegaskan pada tanggal 15 Februari 2017 atau saat hari pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta, sebagai hari libur di Ibukota. Dengan begitu, aktivitas di kantor pemerintah maupun swasta akan diliburkan.

Pelayanan umum seperti puskesmas dan rumah sakit tetap dibuka

"Saya tegaskan, khusus di daerah yang menyelenggarakan pemungutan suara termasuk Jakarta akan diliburkan," kata Sumarsono, Plt Gubernur DKI Jakarta, Kamis (9/2).

Pria yang akrab disapa Soni ini menambahkan, kebijakan tersebut mengacu pada Undang Undang Nomor 10 Tahun 2016 tentang Pemilihan Gubernur, Bupati dan Wali Kota.

"Tinggal kami buat surat formalnya karena harus dari Mendagri dan atas petunjuk Pak Presiden," ujarnya.

Menurutnya, jika sudah merupakan amanat Undang Undang maka wajib dilaksanakan. Meski demikian, Soni memastikan, pelayanan publik di Ibukota akan tetap berjalan seperti biasa saat hari pencoblosan nanti.

"Pelayanan umum seperti puskesmas dan rumah sakit tetap dibuka. SOP pelayanan tidak boleh tutup," jelasnya.

Tidak hanya itu, sambung Soni, petugas Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) DKI Jakarta juga akan tetap bertugas pada 15 Februari mendatang.

"Petugas pemadam kebakaran juga tetap bersiaga untuk membantu warga," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 600 Polisi Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada DKI di Jakpus

600 Polisi Kawal Pendistribusian Logistik Pilkada di Jakpus

Selasa, 07 Februari 2017 4096

Logistik Pilkada DKI di Jakpus Didistribusikan

Logistik Pilkada DKI di Jakpus Didistribusikan

Selasa, 07 Februari 2017 4090

Pemprov DKI Akan Buat Surat Edaran Libur. Pilkada Serentak

DKI akan Buat Surat Edaran Hari Libur Saat Pencoblosan

Senin, 16 Januari 2017 10564

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2527

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1159

Petugas Dishub mengangkut motor yang parkir liar di depan Pasar Cipulir

Sudinhub Jaksel Tindak Parkir Liar di Jalan Ciledug Raya

Rabu, 28 Januari 2026 580

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 650

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 985

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks