Akses Mobil Pemadam ke Balai Kota akan Dievaluasi

Senin, 30 Januari 2017 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Budhy Tristanto 4342

Ini Evaluasi Simulasi Kebakaran di Balai Kota

(Foto: Erna Martiyanti)

Dari simulasi kebakaran yang dilakukan di gedung Blok G Balai Kota, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Disgulkarmat) DKI Jakarta menilai akses mobil pemadam kurang memadai untuk mendekati gedung.

Ini perlu dibahas bersama agar bisa memdekatkan mobil ke dekat gedung untuk melakukan manuver.

"Akses mobil pemadam kurang memadai. Mobil pemadam turntable tender tidak bisa mendekat ke gedung yang terbakar," kata Kepala Disgulkarmat DKI Jakarta, Suabejo, Senin (30/1).

Subejo menambahkan, simulasi ini dilakukan untuk melihat kesiapan petugas pemadam dengan pengelola gedung. Karena respon pertama saat terjadi kebakaran harusnya dilakukan oleh pengelola gedung.

"Ini perlu dibahas bersama agar bisa memdekatkan mobil ke dekat gedung untuk melakukan manuver. Karena bangunan di Balai Kota ini berbentuk podium. Jadi sangat menyulitkan operasi pemadamanan dari luar," ujarnya.

Evaluasi lainnya yang menjadi catatan yakni posisi titik kumpul. Di komplek Balai Kota DKI Jakarta ada dua titik kumpul yang bisa digunakan yakni, di halaman Balai Kota dan halaman DPRD DKI Jakarta.

"Kalau kebakaran terjadi di Balai Kota titik kumpul bisa digunakan yang di DPRD, begitu sebaliknya. Jadi ada dua lokasi yang bisa digunakan," ucapnya.

BERITA TERKAIT
Kebakaran Blok G Balai Kota Hanya Simulasi

Simulasi Penyelamatan Kebakaran Digelar di Balai Kota

Senin, 30 Januari 2017 4031

 Sun Shading di Gedung Blok G Akan Dilepas

Hasil Simulasi Kebakaran di Gedung Blok G akan Dievaluasi

Senin, 30 Januari 2017 4028

Listrik di Blok III Pasar Senen Dihidupkan Pekan Ini

Listrik di Blok III Pasar Senen Dihidupkan Pekan Ini

Senin, 30 Januari 2017 3756

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 801

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1304

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1175

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1688

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 611

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks