Ratusan Ribu Pengunjung Padati Ancol

Rabu, 30 Juli 2014 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Erikyanri Maulana 15122

H+2 Lebaran, Ancol Dipadati 100ribu Pengunjung

(Foto: doc)

Momen libur lebaran benar-benar dimanfaatkan warga Jakarta dan sekitarnya untuk mengunjungi lokasi wisata di ibu kota. Seperti di kawasan wisata Ancol Taman Impian yang memasuki H+1 lebaran dipadati pengunjung, Rabu (30/7).

Selama libur lebaran ini targetnya 1 juta pengunjung dan kita optimistis bisa mencapai target

Hingga pukul 13.00, tak kurang dari 100 ribu wisatawan tercatat mengunjungi lokasi wisata yang terletak di wilayah Jakarta Utara ini. Diperkirakan, jumlah tersebut masih akan bertambah dibanding kunjungan hari kedua yakni sebanyak 120 ribu pengunjung.

Salah satu pengunjung Ancol Taman Impian, Santoso (38) mengaku sengaja datang ke Ancol bersama istri dan anaknya untuk mengisi waktu liburan. "Hampir setiap lebaran saya selalu ke Ancol untuk mengisi waktu liburan," ujar Santoso yang tinggal di RT 03/10, Cijantung, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Rabu (30/7).

Ikin (43), warga Bandung yang juga mengunjungi Ancol menuturkan, sengaja berlibur ke Ancol bersama keluarga besarnya. "Baru tahun ini kita bisa sama-sama berlibur ke Ancol," katanya.

Manager Humas, Ancol Taman Impian, Metty Yan Harahap mengatakan, kepadatan pengunjung di Ancol Taman Impian, hingga pukul 13.00 tadi tercatat mencapai 100 ribu orang. Diperkirakan, hingga sore ini melebihi dari 120 ribu pengunjung.

Sedangkan untuk mengantisipasi kemacetan di pintu keluar, pihaknya membuka puluhan pintu tambahan. Dari normalnya 26 pintu, ditambahkan 39 pintu tambahan, sehingga totalnya mencapai 65 pintu. "Selama libur lebaran ini targetnya 1 juta pengunjung dan kita optimistis bisa mencapai target," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Memeriahkan HUT DKI, Warga Memadati Ancol

Tiket Masuk Gratis, Ancol Banjir Pengunjung

Minggu, 22 Juni 2014 17232

50 Ribu Pengunjung Padati TMII

Selasa, 29 Juli 2014 4282

PBB Setu Babakan Dipadati Pengunjung

Setu Babakan Diserbu Wisatawan

Rabu, 30 Juli 2014 6890

BERITA POPULER
Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yuza

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 773

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1291

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1158

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1672

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 577

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks