Lurah Baru di Pulau Seribu Dituntut Kerja Cepat

Selasa, 21 Juni 2016 Reporter: Suparni Editor: Andry 6055

Reposisi Lurah Diharapkan Dapat Memacu Kinerja Lebih Kencang

(Foto: Suparni)

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Seribu berharap para lurah yang baru menjabat di wilayahnya dapat bekerja lebih cepat dan memenuhi tuntutan masyarakat.

Harapannya yang baru ini bisa lebih kencang lagi sesuai tuntutan masyarakat dan situasi saat ini

"Harapannya yang baru ini bisa lebih kencang lagi sesuai tuntutan masyarakat dan situasi saat ini," Kata Ismer Harahap, Sekretaris Kabupaten Kepulauan Seribu, Selasa (21/6).

Ismer menjelaskan, penataan kembali jabatan lurah ini berdasarkan hasil dari seleksi camat dan evaluasi kinerja setiap bulan serta pengawasan dari Inspektorat Pembantu Kabupaten (Irbankab).

"Lurah yang sekarang terdiri dari dua lurah baru hasil seleksi promosi jabatan, satu lurah didemosi, satu lurah sedang pengembangan karir jadi sub bagian. Selebihnya empat lurah dirolling wilayah kerja," ujarnya.

Ia menambahkan, rencananya pada siang ini para lurah baru tersebut akan diantarkan ke masing-masing wilayah kerjanya di Kelurahan Pulau Harapan dan Kelurahan Pulau Kelapa.

"Serah terima jabatan lurah baru akan dilakukan Senin (27/6) pekan depan," terangnya.

Sementara itu, Lurah Pulau Kelapa, Cecep Suryadi yang baru saja dilantik mengaku telah mengetahui banyak persoalan di Kepulauan Seribu setelah enam tahun bekerja di wilayah tersebut. Pertimbangan itulah yang mendorongnya ikut seleksi terbuka lelang jabatan lurah.

"Alhamdulillah di era gubernur sekarang ini semua PNS memiliki kesempatan yang sama untuk meniti karir. Saya akan mengemban amanah ini dengan baik," tandasnya.

BERITA TERKAIT
29 Pejabat DKI Didemosi

29 Pejabat DKI Didemosi

Rabu, 23 Maret 2016 11068

Basuki Minta Lurah Lakukan Blusukan

Basuki Minta Lurah Harus Rajin Blusukan

Jumat, 17 Juni 2016 7343

Basuki Akan Evaluasi Pejabat Baru Dalam Enam Bulan

Pejabat yang Baru Dilantik akan Dievaluasi Enam Bulan

Jumat, 17 Juni 2016 10212

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1065

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 908

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2778

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1443

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 744

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks