Warga Jakbar Diminta Waspadai Ancaman DBD

Minggu, 19 Juni 2016 Reporter: Folmer Editor: Andry 7930

Warga Jakbar Diminta Tingkatkan Kewaspadaan Penyebaran DBD Selama Ramadan

(Foto: Ilustrasi)

Warga Jakarta Barat diminta terus mewaspadai ancaman penyakit demam berdarah dengue (DBD) di lingkungannya.

Kasus DBD mengalami penurunan jika dibandingkan bulan April yang mencapai 1.496 kasus

Mengingat, selama periode Mei 2016, tercatat ada sebanyak 763 warga dari delapan kecamatan yang terjangkit DBD.

"Kasus DBD mengalami penurunan jika dibandingkan bulan April yang mencapai 1.496 kasus," kata Nuraini Sylviana, Kabag Kesejahteraan Sosial Jakarta Barat, Minggu (19/6).

Ia menyebutkan, selama periode Mei, kasus DBD paling banyak berada di Kecamatan Cengkareng dengan jumlah 359 kasus. Disusul Kalideres sebanyak 183 kasus, Tambora 67 kasus.

"Grogol Petamburan 59 kasus dan Kembangan 31 kasus, Pal Merah 22 kasus, Kebon Jeruk dan Taman Sari masing-masing 21 kasus," lanjutnya.

Nuraini mengungkapkan, hingga kini Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Barat terus menggencarkan kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di wilayah permukiman warga.

"PSN selama Ramadan tidak boleh kendur untuk memutus mata rantai perkembangan nyamuk penyebar DBD," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Warga Kebon Jeruk Harus Aktif Berantas Jentik Nyamuk

Warga Kebon Jeruk Harus Aktif Berantas Jentik Nyamuk

Jumat, 15 April 2016 5039

 Terkena DBD, Andika Kerjakan Naskah UN di RS Harum.

Siswi Korban DBD Kerjakan UN di Rumah Sakit

Selasa, 05 April 2016 3262

BERITA POPULER
Transjakarta Menuju Smart Mobility, Fondasi Jakarta 500 Tahun

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 750

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1274

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1150

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1665

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 524

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks