Setiap Kelurahan di DKI akan Miliki Kampung Iklim

Kamis, 09 Juni 2016 Reporter: Jhon Syah Putra Kaban Editor: Rio Sandiputra 5837

Program Kampung Iklim Akan ‎Dibuat di Masing Kelurahan

(Foto: Jhon Syah Putra Kaban)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Badan Pengelolaan Lingkungan Hidup (BPLHD) DKI Jakarta‎ akan memprogramkan kampung iklim di setiap kelurahan. Program ini untuk mewujudkan masyarakat agar mampu beradaptasi terhadap perubahan iklim.

Masyarakatnya diajarkan adaptasi dengan perubahan iklim yang ada saat ini, nantinya akan ada di seluruh RW se-DKI Jakarta

Kabid Wasdal dan Pencemaran Lingkungan BPLHD DKI Jakarta, Mudarisin mengatakan, nantinya masyarakat akan diajarkan berbagai cara adaptasi perubahan iklim yang ada saat ini. Salah satunya dengan pembuatan lubang biopori untuk mengurangi tingkat genangan.

"Jadi tahap awal kita mau setiap kelurahan ada program kampung iklim. Masyarakatnya diajarkan adaptasi dengan perubahan iklim yang ada saat ini, nantinya akan ada di seluruh RW se-DKI Jakarta," ujarnya, Kamis (9/6).

Menurutnya, adaptasi dapat juga dilakukan dengan cara mendorong masyarakat untuk memanfaatkan lahan pekarangan sebagai tempat budidaya tanaman yang dibutuhkan. Hal yang sama dengan pemanfaatan air hujan untuk disimpan menyiram tanaman dan keperluan lainnya.

"Warga nantinya juga diminta untuk tidak melakukan pembakaran sampah secara sembarangan, karena dapat meningkatkan pemanasan suhu udara," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 BPLHD DKI Ambil Sampel Limbah Sungai Ciliwung

BPLHD DKI Periksa Kualitas Air Sungai Ciliwung

Kamis, 02 Juni 2016 8212

Pembangunan Sarana Transportasi diharapkan Bisa Tekan Tingkat Emisi

Transportasi Publik Diharapkan Tekan Tingkat Emisi

Kamis, 09 Juni 2016 4604

BPLHD DKI Buka Posko Penanganan Pengaduan Lingkungan Hidup

BPLHD DKI Buka Posko Pengaduan Lingkungan Hidup

Selasa, 12 April 2016 6490

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469104

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308226

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261043

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik