1.300 Lansia Pecahkan Rekor MURI

Minggu, 29 Mei 2016 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Budhi Firmansyah Surapati 4351

1.300 Lansia Gunakan Popok Pecahkan Rekor Dunia

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak 1.300 lanjut usia (lansia) wanita dan pria mengikuti kegiatan gerakan generasi peduli di Ecovention, Ancol, Pademangan. Kegiatan tersebut sekaligus tercatat dalam Museum Rekor Indonesia (MURI) sebgai kegiatan yang dihadiri lansia pemakai popok terbanyak.

Kegiatan ini bukan saja memecahkan rekor MURI tapi juga rekor dunia

Kepala Seksi Promosi dan Informasi Dinas Sosial DKI Jakarta, Miftahul Huda mengaku menyambut baik kegiatan yang diselenggarakan salah satu perusahaan pembuat popok dewasa. Dengan mengajak lansia memecahkan rekor, akan membuat mereka tetap semangat menjalani hidup.

"Kegiatan ini bukan saja memecahkan rekor MURI tapi juga rekor dunia. Baru pertama kali sebanyak 1.300 lansia secara bersamaan menggunakan popok dewasa hadir di satu acara," ujarnya, Minggu (29/5).

Dikatakan Miftah, saat ini terdapat sebanyak 20.700 lansia di Jakarta. Sebagian ditampung di empat panti sosial khusus lansia di DKI. Sedangkan yang tidak dibina ditampung dalam panti, dibina melalui 120 Pusat Santunan Dalam Keluarga (Pusaka). 

"Lansia yang dibina Pusaka tetap diperhatikan. Setiap tahun DKI anggarkan santunan makanan dan kebutuhan lainnya," kata Miftah.

Ketua Umum Muri, Jaya Suprana mengatakan, sebanyak 1.300 lansia yang hadirmenggunakan popok secara serentak merupakan kegiatan

pertama kali di Indonesia bahkan dunia. Karena itu, Ia berencana mencatakan rekor tersebut sebagai rekor dunia

"Jadi kegiatan tersebut bukan saja hanya memecahkan rekor MURI. Tapi juga rekor dunia, karena baru pertama kali kegiatan memakai popok dilakukan dengan jumlah peserta sangat banyak," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sarana Dan Prasarana Untuk Lansia Di DKI Terus Ditambah

DKI Tingkatkan Fasilitas untuk Lansia

Minggu, 29 Mei 2016 3406

Dinsos Sinergikan Penanganan Masalah Sosial Dengan Indorelawan.org

DKI Gandeng LSM Atasi Permasalahan Sosial

Jumat, 13 Mei 2016 3871

612 Warga Kembali Terlayani Pencetakan KTP Elektronik Menggunakan Mobil Keliling

Seminggu, Mobil Keliling Dukcapil Layani 980 Warga

Minggu, 22 Mei 2016 3024

BERITA POPULER
Pramono Anung dan Iwan Setiawan memberikan keterangan kepada media setelah pembukaan JEF 2025

Pemprov DKI dan BI Perluas Digitalisasi Pasar di Jakarta

Sabtu, 25 Oktober 2025 3783

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2646

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1288

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1179

Pramono Ajak GAPOPIN Jalin Kerja Sama Jaga Kesehatan Mata

Pramono Ajak GAPOPIN Jalin Kerja Sama Jaga Kesehatan Mata

Rabu, 29 Oktober 2025 1101

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks