154 Kendaraan di Jaktim Terjaring Razia

Selasa, 05 April 2016 Reporter: Nurito Editor: Andry 4474

 154 Kendaraan Terjaring Razia Gabungan

(Foto: Nurito)

154 kendaraan di wilayah Jakarta Timur terjaring razia gabungan yang digelar di sejumlah ruas jalan. Dari ratusan kendaraan itu, sembilan di antaranya dikandangan atau setop operasi lantaran tidak memiliki kelengkapan surat-surat kendaraan.

Sembilan kendaraan yang disetop operasi, rata-rata surat kendaraannya tidak lengkap

Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Timur, Bernad Octavianus Pasaribu mengatakan, dalam razia ini juga ada sebanyak 14 kendaraan yang diderek, 61 kendaraan ditilang dan 58 dicabut pentil dengan rincian 33 sepeda motor dan 25 mobil. Bahkan  21 kendaraan lain ditilang polisi.

"Sembilan kendaraan yang disetop operasi, rata-rata surat kendaraannya tidak lengkap. Kalaupun ada sudah kadaluarsa. Makanya kita kandangkan saja," katanya, Selasa (5/4).

Ia menyebutkan, sembilan kendaraan yang disetop operasi itu di antaranya Bus Miniarta B 7076 UL di perempatan Pasar Rebo. Kendaraan yang ditindak akibat pelanggaran serupa yakni Mikrolet M27 bernopol B 1878 TV yang terjaring di Jalan Jatinegara Barat.

"Selanjutnya Mikrolet M16 bernopol B 1555 TV, kita jaring di Terminal Kampung Melayu," sambungnya.

Bernad menambahkan, razia juga menyasar bus Mayasari Bakti 17A bernopol B 7890 IV, jurusan Senen-Bekasi yang diketahui tidak dilengkapi surat-surat kendaraan. Bus ini terjaring di kawasan Kebon Nanas, Jalan DI Panjaitan.

"Razia melibatkan sekitar 30 petugas gabungan dari jajaran kita dan unsur TNI serta Polri," tandasnya.

BERITA TERKAIT
80 Motor Terjaring OCP

Parkir Liar, 80 Motor di Jaksel Digembosi

Senin, 04 April 2016 4067

 Sudinhub Jakpus Amankan Satu Orang Jukir Suryopranoto

Satu Jukir Liar Diamankan dari Jl Suryopranoto

Kamis, 31 Maret 2016 5705

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1222

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 857

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1350

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 748

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1735

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks