KJA Pulau Kelapa akan Dilengkapi Wisata Kuliner

Rabu, 23 Maret 2016 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 5303

KJA Pulau Kelapa akan Dilengkapi Wisata Kuliner

(Foto: Suparni)

Kabupaten Kepulauan Seribu akan kembangkan usaha nelayan binaan. Bukan hanya keramba jaring apung (KJA), nantinya akan juga dibangun tempat kuliner hasil laut dekat KJA.

Nanti kita kembangkan menjadi lesehan ikan bakar di atas laut seperti wisata kuliner. Jadi tidak hanya untuk ekspor saja

"Nanti kita kembangkan menjadi lesehan ikan bakar di atas laut seperti wisata kuliner. Jadi tidak hanya untuk ekspor saja. Dan ini akan menjadi destinasi wisata baru di Pulau Kelapa," ujar Budi Utomo, Bupati Kepulauan Seribu, Rabu (23/3).

Sebelumnya, pada Selasa (22/3) kemarin, KJA di pulau tersebut berhasil panen sekitar 700 kuintal ikan kerapu bintik. Ini merupakan hasil binaan dari Suku Dinas Kelautan Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Kepulauan Seribu.

"Panen kemarin merupakan angkatan terakhir, sebelumnya sempat panen dua kali dengan standar ukuran 500 gram per ekor. Karena pertumbuhan ikan kerapu tidak rata, jadi panennya bertahap," tandasnya.

Sudin KPKP Kepulauan Seribu telah memiliki 30 kelompok budidaya ikan KJA di beberapa wilayah seperti di Pulau Lancang, Pulau Kelapa Dua, Pulau Panggang dan Pulau Pramuka.

BERITA TERKAIT
Budidaya Ikan di Pulau Seribu Belum Maksimal

Ratusan Bibit Ikan Dibagikan ke Nelayan Pulau Seribu

Rabu, 24 Februari 2016 10817

Budidaya KJA Pulau Kelapa Panen Perdana Krapu Putih

Panen Perdana, 190 Kg Kerapu Putih Diangkat dari KJA

Jumat, 11 Desember 2015 8082

DKI Akan Kembangkan Budidaya Kerapu Di Kepulauan Seribu

DKI Kembangkan Budidaya Kerapu di Kepulauan Seribu

Kamis, 12 November 2015 8658

KJA Kelompok Binaan Sudin KPKP Panen Raya

Pulau Seribu Panen 14 Ribu Ekor Ikan Kerapu

Selasa, 22 Maret 2016 11933

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1199

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1078

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1578

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 578

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 847

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks