Permukiman di Maphar Disurvei untuk Program Gang Hijau

Selasa, 23 Februari 2016 Reporter: Folmer Editor: Andry 3671

Tim Gang Hijau KPKP DKI JAkarta Survei Pemukiman Warga di Maphar

(Foto: Folmer)

Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (DKPKP) DKI Jakarta melakukan survei ke permukiman warga di Jalan Kebon Jeruk XII RW 05 dan 07 Kelurahan  Maphar, Taman Sari. Survei ke permukiman warga tersebut dilakukan untuk pelaksanaan program Gang Hijau.

40 lokasi yang disurvei berdasarkan usulan dari hasil Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dan lurah

Kepala Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan Jakarta Barat, Renova Ida Siahaan mengatakan, Gang Hijau merupakan salah satu program Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI dalam rangka menghijaukan Ibukota.

"Tujuan kegiatan ini adalah menciptakan Gang Hijau serta meningkatkan konsumsi sayuran organik dan penggunaan tanaman toga untuk keluarga," katanya, Selasa (23/2).

Ia menyampaikan, tim survei dari bidang pertanian Dinas KPKP DKI Jakarta telah melakukan survei program Gang Hijau ke 40 lokasi yang tersebar di delapan wilayah kecamatan se-Jakarta Barat.

"40 lokasi yang disurvei berdasarkan usulan dari hasil Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dan lurah. Tahun 2016, kami menargetkan 25 hingga 30 lokasi Gang Hijau baru di Jakarta Barat," ujarnya.

Menurutnya, pemukiman warga yang nantinya terpilih masuk dalam program Gang Hijau 2016 akan diberikan berbagai macam tanaman.

BERITA TERKAIT
 Hutan Kota Ciracas Ditanami 1200 Pohon

Hutan Kota Ciracas Ditanami 1.200 Pohon

Kamis, 10 Desember 2015 8181

Basuki Akan Ambil Alih Semua RTH di Jakarta

DKI akan Ambil Alih Semua RTH

Selasa, 23 Februari 2016 6298

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1188

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1070

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1570

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 844

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 557

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks