Basuki: Harusnya Lurah Jadi Panutan

Rabu, 27 Januari 2016 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Rio Sandiputra 3646

Basuki: Harusnya Lurah Jadi Panutan

(Foto: Yopie Oscar)

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengaku geram dengan tindakan lurah yang memalsukan prisesni. Seharusnya lurah bisa menjadi contoh yang baik dan panutan untuk anak buahnya.

Absen saja sudah berani nyuruh anak buahnya bohong, kira-kira anak buahnya ikut bohong nggak? Mustinya mereka jadi model, jadi panutan, ngawasin semua pegawai

"Absen saja sudah berani nyuruh anak buahnya bohong, kira-kira anak buahnya ikut bohong nggak? Mestinya mereka jadi model, jadi panutan, ngawasin semua pegawai," ujar Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (27/1).

Basuki menambahkan, jika lurah sudah mengajarkan berbohong, bukan tidak mungkin anak buahnya ikut berbohong. Jika hal itu terjadi maka sistem yang telah dibangun, tidak akan berjalan dengan baik.

"Kalau PPSU ikut bohong, ya rusak dong sistem saya. Kalau lurah sudah main nyuruh anak buahnya malsuin absen, anak buahnya akan ikut," katanya.

Basuki mengatakan, di Jakarta tidak memerlukan pejabat yang pintar, tetapi harus jujur. Sehingga mereka tidak akan mudah menerima sogokan dari oknum yang bermain.

"Yang paling penting di Jakarta itu, bukan soal pintar dan rajin lagi, yang penting jujur," tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Basuki Kantongi Pertimbangan Lain Pecat Lurah Kartini

Basuki Kantongi Pertimbangan Lain Pecat Lurah Kartini

Selasa, 26 Januari 2016 4230

Camat Diminta Telusuri Lahan Dijual di Jl Daan Mogot

Camat Diminta Telusuri Lahan Dijual di Jl Daan Mogot

Selasa, 26 Januari 2016 3503

Alami Pendangkalan, Dermaga Pulau Tidung Dikeruk

Dermaga Pulau Tidung Dikeruk

Rabu, 27 Januari 2016 7491

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469104

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308227

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261043

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik