Kasus Ayam Tiren, Lurah Diminta Lebih Peduli Lingkungan

Selasa, 15 Desember 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Lopi Kasim 3105

Ada Ayam Tiren, Lurah Diminta Lebih Peduli Lingkungan

(Foto: Reza Hapiz)

Penggerebekan rumah di Jakarta Timur yang dijadikan tempat penyimpanan ayam mati kemarin (tiren) mengundang keprihatinan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama. Karena itu, agar peristiwa serupa tidak terulang kembali, Basuki meminta para lurah untuk lebih peduli terhadap lingkungannya.

Saya bilang ini tugas lurah, bukan hanya RT/RW

"Saya bilang ini tugas lurah, bukan hanya RT/RW. Dulu ada oknum RT/RW kan diam nggak mau lapor,” ujar Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (15/12).

Lurah diminta untuk memanfaatkan RT/RW untuk rutin melapor jika ada masalah di lingkungannya.

"Saya sudah katakan ada Pergub si lurah boleh memecat RT/RW yang tidak peduli pada lingkungan," ucap Basuki.

Namun jika lurah juga tidak peduli dengan lingungan dengan tidak memanfaatkan RT/RW maka yang bersangkutan terancam dipecat juga.

"Kalau lurah juga nggak peduli, seperti di wilayahnya ada ini terus, kami akan pecat," kata Basuki.

Seperti diketahui, dua rumah potong yang biasa menjual ayam tiren digerebek jajaran Polres Metro Jakarta Timur, Senin (14/12). Supardi (38), salah seorang pemilik rumah potong ayam mengaku, telah menjalani usaha penjualan ayam tiren ini sejak delapan bulan lalu.

Ayam tiren dibelinya dari tempat penampungan ayam di bilangan Jati, Pulogadung dan dijual di Pasar Perumnas Klender, Duren Sawit.

BERITA TERKAIT
Polisi Bidik 3 Rumah Potong Unggas Penjual Ayam Tiren

Polisi Bidik 3 Rumah Potong Unggas Penjual Ayam Tiren

Selasa, 15 Desember 2015 3737

Polisi Buru Penjual Utama Ayam Tiren

Polisi Buru Penjual Utama Ayam Tiren

Senin, 14 Desember 2015 3929

Peredaran Ayam Tiren Resahkan Warga Jatinegara

Peredaran Ayam Tiren Resahkan Warga Jatinegara

Senin, 14 Desember 2015 5482

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1143

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2847

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1029

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1526

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 827

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks