PPSU di Jaksel akan Dapatkan BPJS Ketenagakerjaan

Jumat, 04 Desember 2015 Reporter: Izzudin Editor: Widodo Bogiarto 5852

PPSU di Jaksel akan Dapatkan BPJS Ketenagakerjaan

(Foto: doc)

Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) di Jakarta Selatan akan memperoleh jaminan keselamatan kerja melalui Badan Pelayanan Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan. Sehingga ke depan mereka akan merasa terjamin dengan pekerjaannya. 

Pekerjaan petugas PPSU di wilayah sangatlah rawan

Wali Kota Jakarta Selatan, Tri Kurniadi mengatakan, pekerjaan PPSU memang cukup beresiko. Buktinya, sempat ada seorang PPSU di Kelurahan Gunung yang terluka karena terjatuh dari pohon.

Menurut Tri, untuk pembayaran premi akan menggunakan APBD yang dialokasikan di masing-masing kelurahan.

"Pekerjaan petugas PPSU di wilayah sangatlah rawan. Mulai dari membersihkan saluran, penopingan pohon dan penataan tali saluran," kata Tri, Jumat (4/12).

Kepala Kantor Wilayah BPJS Jakarta Selatan, Endro Nurcahyono menambahkan, setiap petugas PPSU bisa mendapat perawatan di rumah sakit yang terdaftar sampai dia sembuh jika mengalami kecelakaan kerja, dengan fasilitas nomor satu.

Endro mengungkapkan, apabila terjadi kecelakaan kerja yang menyebabkan meninggal dunia, petugas PPSU akan mendapatkan santunan berupa 48 kali gaji.

"Fasilitas mereka nomor satu, anaknya pun akan mendapat beasiswa," ujar Endro.

BERITA TERKAIT
Pemkot Jakbar-BPJS Jalin Kerjasama

Pemkot Jakbar-BPJS Jalin Kerjasama

Jumat, 04 Desember 2015 2864

Jaksel Targetkan Serapan Anggaran Hingga 60 Persen

Jaksel Targetkan Serapan Anggaran Hingga 60 Persen

Jumat, 27 November 2015 2939

Jaksel Gencar Bersihkan Sampah di Tali Air

Jaksel Gencar Bersihkan Sampah di Tali Air

Jumat, 20 November 2015 5471

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469104

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308219

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284405

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261043

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196657

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik