Pulau Kelapa Evaluasi Petugas PPSU Berkala

Kamis, 03 Desember 2015 Reporter: Suparni Editor: Rio Sandiputra 2704

PPSU Pulau Kelapa Terapkan Disiplin Kerja

(Foto: Suparni)

Seluruh kinerja petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara terus dipantau. Evaluasi secara berkala, membuat para petugas lebih disiplin.

Evaluasi penting dilakukan, agar tahu sejauh mana para PPSU ini sudah melakukan kerjanya dengan baik dan benar

"Evaluasi penting dilakukan, agar tahu sejauh mana para PPSU ini sudah melakukan kerjanya dengan baik dan benar," ujar Muhammad Yani, Lurah Pulau Kelapa, Kamis (3/12).

Menurut Yani, dalam bekerja petugas PPSU harus selalu disiplin dengan etos kerja yang tinggi. Sebab dana yang dipergunakan untuk honor dan kegiatan PPSU merupakan dari masyarakat juga.

"Dalam evaluasi ada juga yang bandel-bandel tapi sudah kita peringatkan, kalau gak mau kerja, masih banyak yang butuh kerja. Akhirnya mereka semangat kembali," tandasnya.

Untuk PPSU di Pulau Kelapa, pola kerjanya dibagi per kelompok, per RT/RW dan di fasilitas umum serta taman. Dengan jam kerja pagi hingga sore, sementara untuk piket malam bergiliran per hari 10 orang dari 45 petugas PPSU yang ada dari sore hingga pukul 00.00 dini hari.

BERITA TERKAIT
Warga Bersama PPSU Laksanakan Kerja Bakti Massal

Warga dan Petugas PPSU Pulau Kelapa Kerja Bakti

Rabu, 02 Desember 2015 3859

Kelurahan Pulau Kelapa Distribusikan 30 Gerobak Sampah

Kelurahan Pulau Kelapa Distribusikan 30 Gerobak Sampah

Sabtu, 28 November 2015 5201

Warga Pulau Kelapa Mengandalkan PPSU Untuk Kebersihan Lingkungan

Warga Pulau Kelapa Malas Bersihkan Lingkungan

Senin, 30 November 2015 3185

Cuaca Buruk, Bukan Kendala Bagi Nelayan

Nelayan Pulau Kelapa Terkendala Cuaca Buruk

Rabu, 02 Desember 2015 3758

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1464

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 864

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1358

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1743

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1228

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks