Simak Rekayasa Lalin Pekerjaan MRT Fase 2 di Sekitar Thamrin Entrance 4

Selasa, 27 Januari 2026 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Erikyanri Maulana 400

Petugas Dishub melakukan rekayasa lalu lintas di sekitar Thamrin

(Foto: doc)

Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta menerapkan rekayasa lalu lintas sehubungan dengan pelaksanaan pekerjaan MRT Fase 2 Segmen CP-205 yakni berupa pengecoran Thamrin Entrance 4 di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat.

"mengimbau masyarakat untuk selalu mengikuti arahan petugas,"

Rekayasa lalu lintas ini diberlakukan mulai Januari sampai Oktober 2026, setiap hari mulai pukul 22.00 hingga 04.00 WIB.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo menjelaskan, rekayasa lalu lintas dilakukan untuk mendukung kelancaran dan keselamatan selama pekerjaan konstruksi berlangsung, khususnya pada malam hingga dini hari.

Ia menyampaikan, lokasi pengecoran trackwork dilakukan melalui Entrance 4 MRT Fase 2 CP-201 di Jalan MH Thamrin, tepatnya di depan Hotel Sari Pacific.

“Pekerjaan pengecoran ini membutuhkan pengaturan lalu lintas karena adanya aktivitas keluar-masuk truk mixer di sekitar lokasi pekerjaan,” ujarnya, Selasa (27/1).

Sementara itu, area tunggu dan antrean truk mixer ditempatkan di kawasan Thamrin 10, dan tidak diperkenankan parkir di badan jalan guna mencegah gangguan arus lalu lintas.

Ia menambahkan, Dinas Perhubungan DKI Jakarta juga menyesuaikan jadwal pekerjaan pengecoran agar tidak mengganggu pelaksanaan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) yang rutin digelar di ruas Jalan MH Thamrin hingga Jalan Jenderal Sudirman.

“Dinas Perhubungan DKI Jakarta mengimbau masyarakat untuk selalu mengikuti arahan petugas di lapangan serta mengutamakan keselamatan selama melintas di sekitar lokasi pekerjaan,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Resmikan Pintu MRT Harmoni, Pramono Optimistis Dorong Pertumbuhan Ekonomi Kawasan

Groundbreaking Pintu Masuk Stasiun MRT, Kawasan Harmoni Bakal Jadi TOD Strategis

Selasa, 20 Januari 2026 544

Syafrin Liputo (kiri) memberikan keterangan pers tidak ada penutupan jalan di kawasan Rasuna Said

Dishub Pastikan Tidak Ada Penutupan Jalan Selama Pembongkaran Tiang Monorel

Rabu, 14 Januari 2026 441

Lalu lintas di Area Proyek MRT Jakarta Fase 2A CP 202

Manajemen Rekayasa Lalin Proyek MRT Jakarta Fase 2A CP 202 Tahap 3 Dimulai

Rabu, 07 Januari 2026 792

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2495

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1122

Petugas Dishub mengangkut motor yang parkir liar di depan Pasar Cipulir

Sudinhub Jaksel Tindak Parkir Liar di Jalan Ciledug Raya

Rabu, 28 Januari 2026 526

Pengendara motor mengenakan jas hujan melintas di jalan saat cuaca hujan

Hujan Bakal Basahi Jakarta Hari Ini

Rabu, 28 Januari 2026 603

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 937

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks