Sabtu, 10 Januari 2026 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 319
(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)
Sebanyak 54 kader PKK RW 05 Kelurahan Serdang, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu (10/2), rampung mengikuti pelatihan serta edukasi makanan sehat dan bergizi.
'Bisa jadi peluang usaha yang menambah income keluarga,"
Kegiatan yang dilaksanakan sejak Kamis (8/1), merupakan hasil kolaborasi TP PKK Jakarta Pusat serta Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) DKI Jakarta dengan Perkumpulan Lions Indonesia Distrik 307 A1.
Kepala Dinas PPAPP DKI Jakarta, Dwi Oktavia Handayani, mengapresiasi semua pihak yang telah mensukseskan penyelenggaraan pelatihan dan edukasi ini.
Dia berharap, setelah mengikuti pelatihan para peserta mendapat keahlian serta termotivasi untuk berwirausaha guna meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan keluarga.
Karena itu, Dwi mengingatkan peserta agar tidak sungkan berkonsultasi dan mengakses berbagai program kewirausahaan yang difasilitasi oleh Dinas PPKUKM.
"Jadi tidak hanya berhenti di keluarga, tetapi nantinya juga bisa jadi peluang usaha yang menambah income keluarga," ucapnya.
Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan, Ila Failani menjelaskan, selama pelatihan peserta mendapat berbagai meteri dari chef profesional, mulai dari memilih, mengolah serta menyajikan makanan yang sehat dan bergizi.
"Kami percaya, ketika para Ibu dibekali pengetahuan dan keterampilan, dampaknya akan sangat luas. Bukan hanya keluarga yang lebih sehat, tetapi juga lingkungan dan kesejahteraan dari keluarga," tandasnya.