Taman Setu Biru Antar Kelurahan Setu Raih Benyamin S Award

Kamis, 06 November 2025 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 485

Taman Setu Biru Hantarkan Kelurahan Setu Raih Penghargaan Benyamin S Award

(Foto: Andri Widiyanto)

Penataan Taman Setu Biru yang kini menjadi ruang publik favorit warga membawa prestasi bagi Kelurahan Setu, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur. Kelurahan ini berhasil meraih Benyamin S Award untuk kategori Indah.

"Bukan hanya tempat rekreasi"

Lurah Setu, Dwi Widiastuti mengatakan, penghargaan tersebut merupakan hasil kerja bersama antara jajaran kelurahan dan masyarakat. Warga berperan aktif mendukung program Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dalam menciptakan ruang terbuka hijau yang nyaman dan aman bagi semua kalangan.

"Taman Setu Biru ini akan dioperasikan selama 24 jam sebagai pusat aktivitas warga. Mereka mendukung penuh karena taman ini bukan hanya tempat rekreasi, tapi juga menjadi ruang sosial dan ekonomi," ujarnya, Kamis (6/11).

Menurutnya, taman yang berlokasi di Jalan Koco, RT 07/04 itu kini menjadi ikon baru di Kelurahan Setu. Selain menjadi tempat olahraga, bersantai, dan bersilaturahmi, area taman juga bisa dimanfaatkan warga untuk latihan seni dan budaya, seperti pencak silat, tari, maupun pertemuan Karang Taruna.

Ia menambahkan, Taman Setu Biru juga akan membuka peluang ekonomi baru bagi warga melalui gerai UMKM yang akan disiapkan di area taman.

"Warga bisa memasarkan produk unggulan lokal sambil menjaga aktivasi atau hidupnya taman ini," ungkapnya.

Sementara itu, Ketua RW 04  Kelurahan Setu, Herman Maukar menyambut positif rencana pengoperasian taman selama 24 jam.

Ia menilai, keberadaan taman sangat dibutuhkan masyarakat sebagai wadah interaksi sosial sekaligus kegiatan remaja dan komunitas.

"Kami siap menjaga kebersihan dan keamanan taman ini karena menjadi fasilitas publik. Kalau warga merasa memiliki, fasilitas seperti ini pasti peduli ikut merawat," tandasnya.

Untuk diketahui, saat ini Taman Setu Biru telah dilengkapi berbagai fasilitas seperti jogging track, area bermain anak, alat fitnes outdoor, pos keamanan, toilet, shelter, dan sejumlah fasilitas lain yang nyaman bagi pengunjung.

Melalui penataan yang rapi dan dukungan masyarakat yang kuat, Kelurahan Setu tak hanya meraih penghargaan, tapi juga menunjukkan bahwa ruang publik yang hidup bisa menjadi simbol kebersamaan dan kemajuan warga.

BERITA TERKAIT
Pramono Anung bersama para pemenang dan finalis Benyamin S Award 2025

Tiga Kelurahan Terbaik di Jakarta Raih Benyamin S Award 2025

Jumat, 31 Oktober 2025 1809

Ketua DPRD DKI Dukung Benyamin S Awards untuk Pacu Kinerja Lurah

Ketua DPRD DKI Apresiasi Benyamin S Awards untuk Motivasi Kinerja Lurah

Rabu, 04 Juni 2025 572

Apresiasi Lurah Berprestasi, Pram-Rano Luncurkan Benyamin S Awards

Apresiasi Lurah Berprestasi, Pemprov DKI Luncurkan Benyamin S Awards

Selasa, 03 Juni 2025 915

PMI Jaktim Berikan Bantuan Warga Terdampak Angin Kencang

PMI Jaktim Bantu Warga Terdampak Angin Kencang dan Pohon Tumbang

Jumat, 22 Agustus 2025 2210

Kelurahan Setu Panen Lele dan Timun Jepang

Jajaran Kelurahan Setu Panen Lele dan Timun Jepang

Rabu, 19 Februari 2025 998

BERITA POPULER
Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1400

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 1105

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 822

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 1128

Petugas mempersiapkan keperluan OMC di Bandara Halim Perdanakusuma

OMC Langkah Preventif Kurangi Potensi Hujan Berintensitas Tinggi

Sabtu, 17 Januari 2026 524

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks