Kanstin di Kelurahan Ciracas Dicat Ulang

Selasa, 15 Juli 2025 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 584

Sambut HUT RI, Kanstin Jalan Raya Bogor Dicat Ulang

(Foto: Nurito)

Sebanyak 32 Pasukan Oranye dikerahkan untuk mengecat ulang kanstin di wilayah Kelurahan Ciracas, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur.

"Menjaga keindahan estetika di Kelurahan Ciracas menjelang HUT ke-80 RI"

Lurah Ciracas, Sudarna mengatakan,  pengecatan kanstin dilakukan karena warna kanstin sudah kusam. Sehingga, perlu dicat ulang agar terlihat lebih bersih dan enak dipandang mata.

"Pengecatan kanstin ini juga untuk menjaga keindahan estetika di Kelurahan Ciracas menjelang HUT ke-80 RI," ujarnya, Selasa (15/7).

Suwarna menjelaskan, pengecatan kanstin dilakukan di Jalan Raya Bogor, mulai dari Patung Macan yang berada di perbatasan wilayah Ciracas, Gedong, Susukan hingga ke simpang atau Traffic Light Kiwi, sepanjang 2,7 kilometer di empat sisi jalan.

Kemudian, di Jalan Raya Ciracas sepanjang 1,2 kilometer di kedua sisi, mulai dari simpang Jalan Raya Bogor hingga simpang Jalan Penganten Ali.

Selanjutnya, di Jalan Penganten Ali  sepanjang 1,3 kilometer, mulai dari simpang Jalan Raya Ciracas sampai simpang Jalan Tanah Merdeka.

"Pengecatan kanstin sudah dimulai sejak 10 Juli 2025 dan ditargetkan rampung hari ini," terangnya.

Menurutnya, selain mengecat kanstin, dalam menyambut HUT ke-80 RI, nantinya juga akan dilakukan dekorasi di area kantor kelurahan.

"Kami juga minta pengurus RT/RW untuk memasang umbul-umbul, bendera merah putih maupun aksesoris lainnya agar perayaan peringatan HUT RI tahun ini lebih meriah," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Meriahkan HUT Kota Jakarta, Kelurahan Cawang Bersolek

Sambut HUT ke-498 Jakarta, Cawang Kian Semarak

Kamis, 19 Juni 2025 748

Jelang HUT RI ke 80, PPSU Cat Ulang Kanstin

Pasukan Oranye Cijantung Cat Ulang Kanstin Jelang HUT ke-80 RI

Senin, 14 Juli 2025 691

Kanstin di Jalan Gunawarman RW 07 Dicat Ulang

Kanstin di Jalan Gunawarman Dicat Ulang

Rabu, 16 Oktober 2024 1168

 Sudin Bina Marga Jakbar Tata Zebra Cross di Jalan Puri Indah

Sudin Bina Marga Jakbar Tata Zebra Cross di Jalan Puri Indah

Senin, 14 Oktober 2024 857

Wali Kota Jakbar Pimpin Upacara HUT Kemerdekaan RI ke 79

Upacara HUT ke-79 RI di Jakbar Berlangsung Khidmat

Sabtu, 17 Agustus 2024 1136

BERITA POPULER
Sambut HUT ke-500, Jakarta Gelar Duel Clash of Legends di GBK

Laga El Clasico Legenda Real Madrid dan Barcelona akan Tersaji di Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 1349

Pembongkaran tiang monorel di Rasuna Said

Pembongkaran Tiang Monorel Tandai Dimulainya Penataan Jl HR Rasuna Said

Rabu, 14 Januari 2026 1066

Pemprov DKI Lakukan Operasi Modifikasi Cuaca Beberapa Hari ke Depan

Modifikasi Cuaca di Jakarta Dilakukan Beberapa Hari ke Depan

Kamis, 15 Januari 2026 791

Kebakaran di lantai lima Tzu Chi School berhasil dipadamkan

Kebakaran Gedung Tzu Chi School Berhasil Dipadamkan

Senin, 12 Januari 2026 1101

Cuaca hujan diprakirakan basahi Jakarta sepanjang hari

Jakarta Diprakirakan Hujan Sepanjang Hari Ini

Sabtu, 17 Januari 2026 487

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks