Yuk Belanja di Bazar Produk Kreatif dan UMKM Balai Kota

Selasa, 24 Juni 2025 Reporter: Fakhrizal Fakhri Editor: Erikyanri Maulana 887

Pemprov DKI Gelar Bazar Balai Kota, Promosikan Produk Kreatif dan UMKM

(Foto: Fakhrizal Fakhri)

Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta menggelar kegiatan Promosi Produk Kreatif (Bazar Balai Kota) pada 23–26 Juni 2025 di Ruang Serbaguna MH Thamrin, Gedung Grha Ali Sadikin, Balai Kota DKI Jakarta.

"Hadirkan pelaku UKM binaan,"

Kepala Dinas PPKUKM DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo mengatakan, kegiatan ini bertujuan mendorong promosi produk kreatif sekaligus meningkatkan penggunaan produk UMKM di Jakarta.

"Bazar Balai Kota menghadirkan pelaku UKM binaan dari enam OPD pengampu program Jakarta Entrepreneur," ujarnya, Selasa (24/6).

Keenam OPD tersebut yaitu Dinas PPKUKM, Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi; Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP); Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif; Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk; serta Dinas Sosial (Dinsos).

Kegiatan bazar juga melibatkan berbagai pemangku kepentingan lain, seperti Dinas Pendidikan, Dekranasda DKI Jakarta, Koperasi Wirausaha Kecamatan, Koperasi KPPD, Bank Indonesia Wilayah Jakarta, OJK, Batik Betawi Hub, Rusun Preneur, Perumda Pasar Jaya, serta PT Food Station Tjipinang Jaya.

"Harapannya, melalui Bazar Balai Kota ini, produk-produk UKM binaan Jakarta Entrepreneur bisa lebih dikenal, dibeli, dan dinikmati oleh masyarakat. Sekaligus menjadi penggerak roda perekonomian di Jakarta," tandas Ratu.

BERITA TERKAIT
Sambut HUT Kota Jakarta ke 498, Pemkot Jaktim Gelar Bazar UMKM

Pemkot Jaktim Gelar Bazar UMKM Meriahkan HUT ke-498 Jakarta

Kamis, 19 Juni 2025 815

DPRD DKI Gelar Bazar UMKM Meriahkan HUT ke-498 Jakarta

Sambut HUT Jakarta, DPRD DKI Gelar Bazar UMKM

Senin, 16 Juni 2025 1046

 Camat Sawah Besar Buka Bazar di Taman Jayakarta

30 Pelaku UMKM Ramaikan Bazar di Taman Jayakarta

Jumat, 13 Juni 2025 473

BERITA POPULER
Kanwil Kemenkum Jakarta berikan penyuluhan hukum di Kelurahan Tamansari

Kanwil Kemenkum DKI Beri Penyuluhan Hukum dan Kesehatan Gratis di Tamansari

Rabu, 19 November 2025 1151

MRT Jakarta Kembali Beroperasi Normal

MRT Jakarta Kembali Beroperasi Normal

Kamis, 20 November 2025 536

RPPLH Jakarta, Tantangan Lingkungan Hidup

Tantangan Lingkungan Makin Kompleks, Jakarta Susun RPPLH

Jumat, 14 November 2025 1222

Layanan MRT Jakarta untuk sementara terganggu imbas pohon tumbang

Layanan MRT Jakarta Dibatasi Sementara Akibat Pohon Tumbang

Kamis, 20 November 2025 477

Presentasi E-Monev KIP 2025

31 Kelurahan Ikut Tahap Presentasi E-Monev KIP 2025

Senin, 17 November 2025 768

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks