Poktan Kampung Bayam Madani Panen 138 Kilogram Komoditas Pertanian dan Perikanan

Senin, 05 Mei 2025 Reporter: Anita Karyati Editor: Toni Riyanto 323

Panen Raya dan Tasyakuran Poktan Kampung Bayam Madani Diapresiasi Pemprov DKI

(Foto: Anita Karyati)

Kelompok Tani (Poktan) Kampung Bayam Madani di Hunian Sementara (Huntara) Kampung Bayam, Kelurahan Ancol, Kecamatan Pademangan,  Jakarta Utara berhasil memanen 138 kilogram komoditas pertanian dan perikanan.

"Mudah-mudahan ke depan urban farming ini bisa terus dilestarikan"

Kegiatan panen raya sekaligus tasyakuran dan diskusi antar warga ini turut dihadiri Staf Khusus Gubernur DKI Jakarta Bidang Komunikasi Sosial, Cyril Raoul (Chico) Hakim; Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta, Suharini Eliawati, serta jajaran Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara.

Chico Hakim mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu realisasi kolaborasi warga dan pemerintah dalam upaya menciptakan ketahanan pangan di Jakarta.

"Senang sekali mendapatkan undangan dari Poktan Kampung Bayam Madani. Ini luar biasa, kita melihat semua hasil panen dari sayur, buah dan ikan yang dibudidayakan," ujarnya, Senin (5/5).

Ia berharap, hasil panen ini bisa memotivasi Poktan Kampung Bayam Madani untuk lebih inovatif dalam mengembangkan produk pertanian dan perikanan karena juga dapat menyejahterakan warga.

"Mudah-mudahan ke depan urban farming ini bisa terus dilestarikan. Kami juga telah mendengar semua aspirasi mereka. Semoga hak yang mereka inginkan dapat terpenuhi agar warga Jakarta bisa hidup sejahtera," ungkapnya.

Kepala Dinas KPKP DKI Jakarta, Suharini Eliawati turut memberikan apresiasi tinggi kepada Poktan Kampung Bayam Madani yang berhasil membudidayakan ikan Patin hasil pemberian Gubenur DKI Jakarta, Pramono Anung.

"Hari ini kita panen Ikan Patin pemberian Pak Gubernur. Ini luar biasa mereka bisa membudidaya hingga banyak. Tidak hanya itu mereka juga mengembangkan jenis ikan lainya," terangnya.

Menurutnya, selain panen perikanan, mereka juga melaksanakan panen pertanian hasil budi daya urban farming dengan komoditas, Timun Suri, Labu Beligo, dan sayuran Pakcoy.

Menurutnya, Labu Beligo ini tengah dikembangkan Dinas KPKP di semua wilayah Jakarta karena kandungan vitamin E yang tinggi dan sangat bermanfaat untuk pertumbuhan anak-anak, serta dapat mencegah kasus stunting.

"Kami senang karena hasil panen ini dimanfaatkan oleh masyarakat itu sendiri dan apabila ada lebihnya dijual. Ini sangat bagus sekali untuk menjaga ketahanan pangan maupun perekonomian mereka," ucapnya.

Sementara itu, Ketua Poktan Kampung Bayam Madani, Muhammad Furqon merinci hasil panen di luas lahan 4.000 meter persegi tersebut antara lain, 40 kilogram Timun Suri, 16 kilogram Pakcoy Hidroponik, 32 kilogram Labu Beligo, serta 50 kilogram ikan Patin dan Lele.

Ia menyampaikan terima untuk semua jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta yang telah mendukung urban farming Poktan Kampung Bayam Madani, mulai dari pemberian bibit, pembinaan, hingga pelatihan.

"Alhamdulilah, hasil panen hari ini dapat memenuhi keberlangsungan hidup kami. Semoga urban farming yang dikelola warga ini ke depannya bisa menjadi agrowisata," tandasnya

BERITA TERKAIT
 20 Kilogram Sayuran Dipanen di Walkot Farm Jaksel

20 Kilogram Sayuran Dipanen dari Walkot Farm Jakarta Selatan

Selasa, 29 April 2025 223

Sudin KPKP Jakpus Panen Sayur Hidroponik dan Ikan Nila

Sudin KPKP Jakpus Panen Sayur Hidroponik

Jumat, 11 April 2025 348

Panen Serentak di Jaktim Capai 2,9 Ton Sayur Mayur

Panen Raya Urban Farming di Jakarta Hasilkan 20 Ton Produk Hortikultura

Rabu, 19 Maret 2025 743

Gubernur Pramono Dorong Warga Kampung Bayam Jadi Petani Kota

Pramono Dorong Warga Kampung Bayam Jadi Petani Perkotaan

Selasa, 22 April 2025 492

Kampung Susun Bayam Jadi Solusi Hunian Produktif Warga Eks Kampung Bayam

Kampung Susun Bayam Jadi Solusi Hunian Produktif

Kamis, 06 Maret 2025 604

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469113

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308275

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284408

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261056

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196663

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik