Kamis, 20 Agustus 2015 Reporter: Devi Lusianawati Editor: Budhy Tristanto 4071
(Foto: doc)
Wakil Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat yakin, jika harga daging ayam di Jakarta akan kembali normal pada pekan depan, seiring dengan mulai lancarnya pasokan dari daerah.
Saya akan meminta instansi terkait untuk melakukan pengecekan stok daging untuk dilakukan Operasi pasar
Djarot mengatakan, akan memerintahkan Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) DKI Jakarta untuk melakukan pengecekan pasokan daging ayam ke pasar.
"Saya akan meminta instansi terkait untuk melakukan pengecekan stok daging untuk dilakukan Operasi Pasar," jelasnya, Kamis (20/8)
Menurut Djarot, kenaikan harga daging ayam yang mencapai Rp 40 - Rp 50 ribu perkilo, tidak terkait dengan ulah mafia seperti pada kenaikan harga daging sapi.
Wagub meminta masyarakat sabar dan jangan sampai pemerintah melakukan import daging. "Kalau sampai impor, kasian peternak ayam kita," tandas Djarot