PAUD Jadi Ujung Tombak Generasi Cerdas

Senin, 28 April 2025 Reporter: Nurito Editor: Toni Riyanto 573

100 Peserta Ikuti HUT PP PAUD di Jaktim

(Foto: Istimewa)

Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) diharapkan dapat menjadi ujung tombak generasi cerdas menuju Indonesia Emas Tahun 2045.

"Kita harapkan anak-anak PAUD dapat tumbuh cerdas"

Bunda PAUD Provinsi DKI Jakarta, Komariah Marullah menginginkan agar semua PAUD di Jakarta dapat tumbuh bergerak dan lebih baik lagi dari sebelumnya.

"Kita harapkan anak-anak PAUD dapat tumbuh cerdas, sesuai dengan harapan bangsa menyongsong Indonesia Emas," ujarnya, saat acara peringatan HUT ke-68 Gabungan Organisasi Penyelenggara Taman Kanak-kanak Indonesia/Perkumpulan Penyelengara Pendidikan Anak Usia Dini di Gedung Serbaguna Blok C Kantor Wali Kota Jakarta Timur, Senin (28/4).

Utusan Khusus Presiden Bidang Pariwisata Republik Indonesia, Zita Anjani menjelaskan, PAUD itu adalah tonggak pendidikan utama dari anak-anak usia dini. 

"Guru PAUD punya jasa besar, mereka luar biasa dalam mendidik anak. Semoga kesejahteraannya juga bisa semakin ditingkatkan," terangnya.

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Jakarta Timur, Iin Mutmainnah menuturkan, pendidikan usia dini menjadi pendidikan terpenting dalam membangun generasi demi sebuah kemajuan.

"Pendidikan Anak Usia Dini adalah pondasi emas pembangunan manusia. Saat usia dini inilah karakter, kecerdasan emosional, sosial, dan kognitif mulai dibentuk," ungkapnya.

Ia menambahkan, perjalanan panjang selama 68 tahun bagi GOPTKI yang saat ini bertransformasi menjadi PP PAUD menjadi cermin ketekunan, dedikasi, dan konsistensi dalam memperjuangkan pendidikan usia dini di Indonesia, khususnya di Jakarta Timur.

"Terlebih dalam mempersiapkan generasi muda Indonesia untuk menyongsong Indonesia Emas tahun 2045. Sebab membangun bangsa yang maju dan sejahtera, harus dimulai dari investasi sumber daya manusia sejak usia dini," bebernya.

Menurutnya, peran para pendidik PAUD, bunda PAUD, serta seluruh stakeholder pendidikan anak usia dini sangatlah vital. Sehingga, sangat patut untuk diapresiasi.

"Saya berharap DPC PP PAUD Kota Jakarta Timur terus bersinergi dengan pemerintah, swasta, serta masyarakat dalam membangun sistem pendidikan anak usia dini yang inklusif, bermutu, dan berkelanjutan," tandasnya.

Untuk diketahui, peringatan HUT ke-68 GOPTKI/PP PAUD mengusung tema "Membangun Jiwa Raga Bersama Membentuk Generasi Pancasila Melalui Seni Budaya dan Kreativitas" ini

dihadiri sekitar 100 peserta.

Sejumlah kegiatan memeriahkan rangkaian acara, di antaranya, lomba tari dan senam dari perwakilan guru PAUD yang ada di 10 kecamatan se-Jakarta Timur. 

BERITA TERKAIT
Wagub Rano ajak Remaja di Cibesut Setop Tawuran dan Bangun Jakarta

Pesan Wagub Rano Buat Remaja di Cibesut: Setop Tawuran

Jumat, 07 Maret 2025 1001

Iin Serahkan Sejumlah Bantuan ke Penyintas Kebakaran Pondok Bambu

Iin Tinjau Lokasi Pengungsian Penyintas Kebakaran di Pondok Bambu

Sabtu, 01 Maret 2025 767

Pemkot Jaktim Akan Tingkatkan Mitigasi Resiko Dampak Tawuran

Ini Upaya Jajaran Tiga Pilar di Jaktim Atasi Tawuran

Jumat, 31 Januari 2025 778

Embung Koco Kini Sudah Ditebar 5.000 Ekor Benih Ikan

KPKP Jaktim Telah Tebar 5.000 Benih Ikan di Embung Koco

Rabu, 22 Januari 2025 588

Iin Serahkan Bantuan Penyintas Rumah Ambruk di Malaka Jaya

Iin Serahkan Bantuan Penyintas Rumah Ambruk di Malaka Jaya

Kamis, 30 Januari 2025 631

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469098

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308148

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284400

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261035

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196649

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik