Baznas (Bazis) Jakbar Berikan Santunan untuk 350 Penerima

Senin, 19 Agustus 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 797

 Baznas Bazis Jakbar Distrisikan Santunan Pada 350 Warga

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Baznas (Bazis) Jakarta Barat memberikan santunan kepada 350 anak yatim, guru ngaji, guru Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA), dan pendakwah di Ruang Ali Sadikin, Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Senin (19/8).

"Hari ini ada sebanyak 350 penerima,"

Koordinator Baznas (Bazis) Jakarta Barat, Heru Norwanto mengatakan, untuk tahun ini, pihaknya akan membagikan santunan kepada sebanyak 1.700 penerima dan dilakukan secara bertahap.

“Hari ini ada sebanyak 350 penerima dan merupakan pembagian santunan tahap kedua. Sebelumnya sudah didistribusikan santunan pada 5, 6 dan 7 Agustus 2024 kepada 800 penerima,” jelas Heru.

Dikatakan Heru, para penerima santunan diberikan bantuan masing-masing senilai Rp 1.000.000 melalui ATM Bank DKI.

“Kami berharap bantuan yang diberikan bisa membantu meringankan kebutuhan para penerima untuk memenuhi kebutuhannya,” kata Heru.

Joko Purwanto (45), guru ngaji warga RT 07/13, Kelurahan Cengkareng Timur yang menjadi salah satu penerima santunan mengaku senang dan mengapresiasi atas bantuan yang telah diterimanya.

“Santunan ini tentu sangat bermanfaat dan membantu saya,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Anwar Serahkan Santunan Anak Yatim Di Masjid Darul Falah

Anwar Serahkan Santunan 40 Yatim-Piatu di Masjid Darul Falah

Jumat, 09 Agustus 2024 844

Abdul Rajab Terharu Terima Santunan Kematian BPJS Ketenagakerjaan

Ahli Waris Kader Dasawisma Cilangkap Terima Santunan Kematian

Kamis, 01 Agustus 2024 1078

Gerakan Muharam Berbagi Cempaka Putih Santuni 100 Yatim & Dhuafa

Kecamatan Cempaka Putih Santuni 100 Mustahik

Jumat, 26 Juli 2024 898

BERITA POPULER
BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

Senin, 24 November 2025 1382

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Miliki Hoby Menari

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Ikut Lestarikan Budaya Lewat Menari

Senin, 24 November 2025 865

Belasan Ribu Pelari Ramaikan Eco RunFest 2025 di Plaza Timur GBK

Ribuan Peserta Ramaikan Eco RunFest 2025

Minggu, 23 November 2025 932

BMKG Prediksi Hujan Guyur Jakarta Mulai Siang Hingga Malam

Hujan Diperkirakan Guyur Sebagian Jakarta Hari Ini

Minggu, 23 November 2025 918

Kanwil Kemenkum Jakarta berikan penyuluhan hukum di Kelurahan Tamansari

Kanwil Kemenkum DKI Beri Penyuluhan Hukum dan Kesehatan Gratis di Tamansari

Rabu, 19 November 2025 1508

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks