Kantor Pemerintahan Didorong Miliki Perpustakaan

Senin, 10 Agustus 2015 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Widodo Bogiarto 4123

Kantor Pemerintahan Didorong Miliki Perpustakaan

(Foto: doc)

Pemkot Administrasi Jakarta Utara mencanangkan "Gerakan Jakarta Utara Membaca", Senin (10/8). Untuk memasyarakatkan membaca buku, ke depan setiap kantor pemerintahan didorong memiliki fasilitas perpustakaan.

Nanti setiap siswa akan kita minta buat resume tentang buku-buku di Perpustakaan Kota

Jakarta Utara dengan luas wilayah lebih dari 137 kilometer persegi, dihuni sekitar 1,4 juta jiwa. Dari jumlah keseluruhan penduduk, lebih dari 70 persen merupakan usia produktif dan anak-anak.

Asisten Kesejahteraan Rakyat Pemkot Administrasi Jakarta Utara, Ahmad Ya'la mengatakan, pembangunan minat baca harus ditumbuhkan sejak usia dini. Oleh karenanya, untuk membangun budaya membaca, ia berencana membangun kerjasama antara sekolah dan Kantor Perpustakaan dan Arsip Kota (KPAK) Jakarta Utara.

"Nanti setiap siswa akan kita minta buat resume tentang buku-buku di Perpustakaan Kota. Karena dengan dibiasakan, mereka menjadi butuh sehingga akan terbangun generasi penerus yang cerdas," ujar Ahmad.

Selain itu, untuk membiasakan gerakan dan menumbuhkan minat membaca, pihaknya akan mendorong setiap kantor pemerintahan, mulai dari kelurahan, kecamatan dan Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) agar menyediakan fasilitas perpustakaan.

"Bisa saja perpustakaan dibuat dekat ruang tamu. Jadi kalau ada tamu bisa sambil membaca," jelas Ahmad.

BERITA TERKAIT
Saptasari Ediningtyas Dilantik Jadi Kepala Perpustakaan

Saptasari Ediningtyas Dilantik Jadi Kepala Perpustakaan

Jumat, 31 Juli 2015 7602

Gelar Lomba Binaul Masjid, Jakut Jaring Perwakilan ke Tingkat DKI

Jakut Optimis Kembali Raih Juara Lomba Binaul Masjid

Sabtu, 08 Agustus 2015 3260

Ratusan Pengguna KJP Antri Belanja Auto Debet Bank DKI

Ratusan Pemegang KJP Antre Belanja di Pasar Tradisional

Rabu, 29 Juli 2015 8111

BERITA POPULER
Warga Diminta Waspadai ISPA di Musim Pancaroba

Warga Diminta Waspada ISPA di Musim Pancaroba

Kamis, 13 November 2025 1654

Gubernur Pramono memberikan keterangan di Balai Kota

Pramono Dukung Pempus Kaji Games Kekerasan Pasca-Ledakan di Sekolah

Senin, 10 November 2025 1775

Penanganan Korban ledakan SMAN 72 di RS Islam Jakarta Cempaka Putih

Korban Ledakan di SMAN 72 Terus Dapatkan Penanganan Medis, Sore Ini Terdata 28 Orang

Sabtu, 08 November 2025 1938

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Temui Menko Airlangga, Pramono Usulkan Dua Proyek DKI Masuk PSN

Senin, 10 November 2025 1081

Aksi unjuk rasa Serikat Pekerja Dirgantara Digital dan Transportasi (PUK SPDT FSPMI) PT Transjakarta

PT Transjakarta Tindak Tegas Pegawai Lakukan Pelanggaran

Rabu, 12 November 2025 614

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks