Pemkot Jakpus Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Kurban Aman dan Sehat

Rabu, 05 Juni 2024 Reporter: Budhi Firmansyah Surapati Editor: Budhy Tristanto 779

Pemkot Jakpus Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Kurban Aman dan Sehat

(Foto: Budhi Firmansyah Surapati)

Pemerintah Kota Adminsitrasi Jakarta Pusat, Rabu (5/6), menggelar sosialisasi penyelenggaraan kurban aman dan sehat. Kegiatan yang digelar secara hibryd ini diikuti 150 peserta.

Hewan kurban harus aman, sehat, dan layak konsumsi.

Menurut Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Chaidir, kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun untuk mengedukasi warga agar pelaksanaan kurban bisa berjalan baik dan sesuai dengan syariat agama.

"Hewan kurban harus aman, sehat, dan layak konsumsi. Sosialisasi ini juga mengedukasi agar prosesnya sesuai ajaran Islam," katanya.

Dilanjutkan Chaidir, kegiatan diikuti perwakilan dari unsur ASN kecamatan, kelurahan, tokoh masyarakat, Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) dan MUI Jakarta Pusat.

Selain mengikuti sosialisai, 50 peserta yang mengikuti kegiatan secara luring juga menerima bantuan terpal berukuran 2 x 5 meter dan pisau potong dari Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) dan Baznas Bazis Jakarta Pusat.  

"Saya berpesan pada masyarakat dalam melaksanakan kurban agar mengikuti standar operasional yang baik dan mengikuti ajaran agama," tegasnya.

Kepala Suku Dinas KPKP Jakarta Pusat, Penty Yunesi Pudyastuti menambahkan, materi yang diberikan dalam sosialisasi ini di antaranya tentang proses pelaksanaan penyembelihan hewan kurban yang tidak mengotori lingkungan, tata cara menyembelih dan kriteria hewan kurban sesuai syariat agama Islam.

"Nanti kami juga akan siapkan tim lakukan pemeriksaan setelah pemotongan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kesehatan 2.429 Hewan Kurban di Jakut Telah Diperiksa

Sudin KPKP Jakut Periksa 2.429 Hewan Kurban

Rabu, 05 Juni 2024 908

 25 Hewan Kurban di Kecamatan Pesanggrahan Dicek Kesehatannya

25 Hewan Kurban di Kecamatan Pesanggrahan Dicek Kesehatannya

Kamis, 30 Mei 2024 869

Sudin KPKP Jakut Adakan Webinar Bahas Hewan Kurban

Sudin KPKP Jakut Adakan Webinar Bahas Hewan Kurban

Selasa, 04 Juni 2024 890

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1179

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1064

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1562

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 843

Pramono memberikan keterangan pers setelah pembukaan Job Fair Disabilitas 2025

Pramono Bakal Tinjau Tanggul Baswedan Besok

Senin, 03 November 2025 540

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks