Tujuh Pohon Angsana di Jalan Outer Ring Road Dipangkas

Rabu, 22 Mei 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 510

Tujuh Pohon Dipapas di Jalan Outer Ringroad Cengtim

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Sebanyak tujuh pohon angsana di Jalan Outer Ring Road, Kelurahan Cengkareng Timur, Kecamatan Cengkareng, dipasngkas.

karena kondisi pohon sudah tinggi dan rimbun

Kepala Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Sudin Tamhut) Jakarta Barat, Romy Sidharta mengatakan, pemangkasan di lokasi tersebut untuk mengantisipasi peristiwa pohon tumbang maupun sempal karena kondisi pohon yang sudah rimbun dan tinggi.

“Pemangkasan dilakukan dalam rangka perawatan rutin karena kondisi pohon sudah tinggi dan rimbun,” ujar Romy, Rabu (22/5).

Dikatakan Romy, dalam pemangkasan yang dilakukan di lokasi tersebut mengerahkan sebanyak tujuh personel Sudin Tamhut Jakarta Barat. Pemangkasan dilakukan pada dahan yang mengenai kabel listrik dan menutup lampu penerangan jalan umum (PJU).

Didang Saputra (57), pemilik toko besi di lokasi tersebut menyambut baik pemangkasan pohon yang dilakukan oleh Sudin Tamhut Jakarta Barat.

“Setelah dipangkas lingkungan jadi lebih rapi dan terang serta aman bagi masyarakat maupun pengguna jalan,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
 9.280 Pohon Ditoping di Jaktim

9.280 Pohon Ditoping di Jaktim Selama Januari hingga April

Kamis, 25 April 2024 2565

 10 Pohon di Jl Mabes Hankam Ceger Ditoping

10 Pohon di Area Parkir RS Adhyaksa Ditoping

Jumat, 26 Januari 2024 7599

 Empat Pohon di Rawa Bunga Ditoping

Empat Pohon Angsana di Rawa Bunga Ditoping

Kamis, 23 November 2023 7312

BERITA POPULER
Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 306739

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 284624

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283616

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282310

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 260219

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks