Pembuatan Lilin Aroma Terapi Hasil Olahan Mijel Raih Rekor MURI

Selasa, 07 Mei 2024 Reporter: Anita Karyati Editor: Toni Riyanto 3069

 1.000 Lilin Aroma Terapi SMAN 13 Jakarta Cetak Rekor MURI

(Foto: Anita Karyati)

Pembuatan 1.000 lilin aroma terapi dari olahan minyak jelantah (mijel) oleh pelajar SMAN 13 Jakarta berhasil meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI).

Mari selamatkan bumi

Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim menyampaikan apresiasi kepada komunitas SMAN 13 Jakarta yang berhasil memecahkan rekor MURI dari pembuatan lilin aroma terapi berbahan dasar minyak jelantah.

"Ini kegiatan yang luar biasa. Saya berikan apresiasi yang tinggi kepada semua pihak yang telah berkolaborasi melalui tugas dan perannya masing-masing untuk suksesnya rekor MURI ini," ujarnya, Selasa (7/5).

Ali menjelaskan, upaya yang dilakukan tersebut juga menjadi sarana edukasi sejak usia dini bahwa limbah yang dibuang sembarang akan berdampak negatif dan merusak lingkungan. Namun, jika dimanfaatkan dan diolah dengan tepat maka bisa bernilai ekonomi.

"Kepedulian dalam menjaga dan merawat kelestarian lingkungan ini perlu ditanamkan sejak usia dini agar nantinya mereka terbiasa," terangnya.

Ia berharap, SMAN 13 Jakarta dapat menjadi agen perubahan dan relawan-relawan yang bisa memberikan edukasi serta contoh teladan bagi masyarakat agar lebih peduli terhadap lingkungan.

"Semoga ada sekolah-sekolah lainnya yang berbuat kebaikan dalam pengolahan limbah seperti ini. Mari selamatkan bumi dan olah limbah mijel ini dengan bijak," ungkapnya.

Kepala Sekolah SMAN 13 Jakarta, Tuti Sukarni menambahkan, kegiatan ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional dan rangkaian kegiatan aksi nyata menyambut HUT ke-497 Jakarta.

"Kami komunitas di SMAN 13 ingin memberikan kontribusi nyata untuk Jakarta. Salah satunya melalui pemanfaatan mijel untuk lilin aroma terapi," bebernya.

Aksi pemecahan rekor MURI ini, imbuh Tuti, mendapatkan dukungan penuh dari jajaran Pemerintah Kota Jakarta Utara, Jakarta International Container Terminal (JICT), Rumah Sosial Kutub, dan para pemangku kepentingan lainnya.

"Penghargaan rekor MURI ini kami persembahkan sebagai Sukses Jakarta untuk Indonesia. Semoga upaya ini dapat memberi contoh kepada masyarakat untuk berbuat kebaikan kepada lingkungan," ucapnya.

Sementara itu, salah seorang peserta didik Kelas 11 SMAN 13 Jakarta, Muhammad Ardi Mubarak (16) mengaku senang dan merasa tertantang untuk membuat lilin aroma terapi dari mijel.

"Seru sekali bisa ikut mengolah mijel menjadi lilin. Semua yang kita pelajari dan praktikkan hari ini tentunya bisa menjadi ilmu baru untuk saya dan teman-teman, ternyata limbah mijel ini juga bisa dimanfaatkan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Dharma Wanita PAM Jaya Pecahkan Rekor MURI Donor Darah

Dharma Wanita PAM Jaya Pecahkan Rekor MURI Donor Darah

Kamis, 29 Desember 2022 3439

 1950 UKM Ramaikan Bazar Jakpreneur di Jaktim

Bazar Jakpreneur di Jaktim Catat Rekor MURI

Jumat, 23 Juni 2023 2162

Uji Emisi Akbar 2023, Cetak Rekor MURI

Uji Emisi Akbar di Ragunan Cetak Rekor MURI

Senin, 05 Juni 2023 1836

Pemkot Jakut Apresiasi Penanganan Limbah Mijel di 2 Kelurahan

Pemkot Jakut Apresiasi Penanganan Limbah Mijel di Dua Kelurahan

Senin, 04 September 2023 3754

Warga Kelurahan Gelora Rutin Kumpulkan Minyak Jelantah

Kelurahan Gelora Kumpulkan 80 Liter Minyak Jelantah Tiap Pekan

Jumat, 25 Februari 2022 5817

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1114

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 964

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2801

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1468

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 778

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks