Pemkot Jakbar Terima Bantuan Dua Mobil Ambulans

Selasa, 19 Maret 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 7454

 Pemkot Jakbar Terima Bantuan Dua Unit Ambulance

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat menerima bantuan berupa dua unit mobil ambulans dari program Corporate Social Responsibillity (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan PT Sasa Inti di kantor  Rodamas Group, Jalan S Parman, Kav 32-34, Kemanggisan, Palmerah, Selasa (19/3).

Nantinya dua unit mobil ambulans ini akan dioperasionalkan oleh PMI Jakarta Barat

Secara simbolis, bantuan diterima langsung oleh Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto didampingi Ketua PMI Jakarta Barat, Beky Mardani.

“Nantinya dua unit mobil ambulans ini akan dioperasionalkan oleh PMI Jakarta Barat. Kami atas nama Pemkot Administrasi Jakarta Barat mengucapkan banyak terima kasih atas program CSR dari PT Sasa Inti yang mau membantu dan peduli,” ujar Uus.

CEO PT Sasa Inti, Rudolf Tjandra menuturkan, pihaknya merasa senang dan bangga dengan pemberian bantuan berupa dua unit mobil ambulans jenis Daihatsu Grand Max kepada Pemkot Administrasi Jakarta Barat.

“Kami berharap bantuan ini akan berguna dan bermanfaat dalam membantu masyarakat Jakarta, khususnya di Jakarta Barat,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Penyintas Kebakaran di KBU Bantuan Dapat Bantuan Logistik

Sudin Sosial Jakbar Salurkan Bantuan untuk Penyintas Kebakaran di KBU

Minggu, 17 Maret 2024 7801

Wagub Apresiasi Bantuan Ambulans Khusus Infeksi dan APD dari Super Indo

Wagub Apresiasi Bantuan Ambulans Khusus Infeksi dan APD dari Super Indo

Rabu, 20 Mei 2020 1930

 Disdik Siapkan Posko Pelayanan KJMU di Lima Wilayah Kota dan Kabupaten Kepulauan Seribu

Disdik Siapkan Posko Pelayanan KJMU di Lima Wilayah Kota dan Kabupaten Kepulauan Seribu

Selasa, 19 Maret 2024 7531

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 468339

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 307101

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

90 Sanggar Betawi Belum Punya Badan Hukum

Jumat, 10 Juli 2015 284919

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 283858

 4500 Warga Ramaikan Karnaval KBT

Karnaval KBT Dipadati Ribuan Warga

Minggu, 30 Agustus 2015 282535

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks