Genangan di Jalan Jelambar Baru Raya Surut

Rabu, 31 Januari 2024 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Erikyanri Maulana 6908

Genangan di Jalan Jelambar Baru Raya Surut

(Foto: Istimewa)

Hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta pada Selasa (30/1) hingga Rabu (31/1) pagi menyebabkan sejumlah wilayah di Jakarta Barat tergenang. Dengan upaya penanganan yang dilakukan, genangan pun dapat diatasi hingga benar-benar surut menjelang siang tadi.

Alhamdulillah genangan sudah surut total sejak siang tadi

Salah satu ruas jalan yang sudah surut dari genangan yakni di Jalan Jelambar Baru Raya, RW 07, Kelurahan Jelambar, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat.

Plt Lurah Jelambar, Henni Agustini mengungkapkan, saat hujan deras pagi tadi membuat ruas Jalan Jelambar Baru Raya tergenang hingga ketinggian 10 sentimeter akibat luapan dari saluran air. Dengan upaya penanganan serta seiring berhentinya hujan, genangan pun berangsur-angsur surut.

“Genangan sudah surut,” ujar Henni, Rabu (31/1).

Dikatakan Henni, upaya penanganan genangan yang dilakukan di antaranya yakni dengan menerjunkan 11 petugas PPSU untuk membersihkan tali air agar aliran air dapat mengalir lancar menuju saluran air.

Firman Wahyudi (41), petugas PPSU Kelurahan Jelambar menambahkan, penyebab genangan di ruas Jalan Jelambar Baru karena luapan dari saluran yang tak mampu lagi menampung debit air yang tinggi.

Alhamdulillah genangan sudah surut total sejak siang tadi,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
 Genangan di Jalan Yos Sudarso Surut

Genangan di Jalan Yos Sudarso Surut

Rabu, 31 Januari 2024 7018

 PPSU Bersihkan Tali Air  Jalan Outer Ring Road Cengkareng

Pembersihan Tali Air Diintensifkan untuk Cegah Genangan

Senin, 29 Januari 2024 7060

Delapan Personel PPSU Tangani Genangan di Cilandak Timur

Genangan di RW 03 Cilandak Timur Surut

Rabu, 17 Januari 2024 7176

BERITA POPULER
BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

BMKG: Cuaca Berawan Selimuti Jakarta Hari Ini

Senin, 24 November 2025 1793

Kolong Flyover Pondok Kopi dipercantik mural bertema keberagaman

Kolong Flyover Pondok Kopi Berhias Mural

Rabu, 26 November 2025 646

Cuaca cerah meliputi Jakarta hari Ini

Mayoritas Jakarta Diprakirakan Berawan Hari Ini

Rabu, 26 November 2025 747

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Miliki Hoby Menari

Wakil Direktur RSUD Budhi Asih Ikut Lestarikan Budaya Lewat Menari

Senin, 24 November 2025 1031

Belasan Ribu Pelari Ramaikan Eco RunFest 2025 di Plaza Timur GBK

Ribuan Peserta Ramaikan Eco RunFest 2025

Minggu, 23 November 2025 1091

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks