Penataan Kawasan di Kampung Rawa Capai 70 Persen

Sabtu, 09 September 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 4374

Penataan Kawasan di Kampung Rawa Capai 70 Persen

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Penataan kawasan unggulan triwulan ketiga di Jalan Rawa Selatan, Gang Kembang Sepatu, RT 03/05, Kampung Rawa, Johar Baru, Jakarta Pusat telah mencapai 70 persen.

Semoga kawasan ini semakin rapi, indah dan bisa menjadi daya tarik

Sekretaris Kelurahan Kampung Rawa, Saminem mengatakan, penataan kawasan unggulan di lokasi telah dimulai sejak Juli 2023 lalu dan difokuskan pada pengurasan saluran, pengecatan tembok lingkungan dan pengaturan Pedagang Kaki Lima (PKL).

"Pada Juli lalu, kita rapat bersama RT dan warga sekitar. Setelah semua sepakat, baru kita mulai penataan," katanya, Sabtu (9/9).

Saminem menjelaskan, hingga kini penataan kawasan telah mencapai 70 persen. Saat ini pihaknya tinggal melukis mural edukatif pada tembok-tembok rumah warga serta membuat vertical garden.

"Sekarang ini tembok sudah dicat, tinggal dibuat mural," ujarnya.

Menurut Saminem, Jalan Rawa Selatan dipilih sebagai lokasi penataan karena lingkungan ini tak terlalu padat penduduk dan banyak ruang kosong yang bisa dihijaukan.

Ia merasa senang, penataan kawasan di wilayah ini mendapat respon positif warga sekitar. Warga berharap, program penataan dapat terus berkelanjutan.

“Semoga kawasan ini semakin rapi, indah dan bisa menjadi daya tarik bagi warga sekitar,” tandasnya.

BERITA TERKAIT
Penataan Kawasan Unggulan di Jalan M. Kahfi II Capai 95 Persen

Penataan Kawasan Unggulan di Jagakarsa Capai 95 Persen

Jumat, 08 September 2023 4662

Penataan Kawasan Unggulan Jalan Taman Radio Dalam VI Capai 80 Persen

Penataan Kawasan di Gandaria Utara Rampung September

Kamis, 31 Agustus 2023 4282

Penataan Kawasan Unggulan Jalan Taman Radio Dalam VI Capai 80 Persen

Penataan Kawasan di Gandaria Utara Rampung September

Kamis, 31 Agustus 2023 4282

Kelurahan Srengseng Tata Kawasan di Jalan Sawah Balong

Penataan Kawasan di Kelurahan Srengseng Sudah 80 Persen

Rabu, 30 Agustus 2023 4021

BERITA POPULER
Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusunawa Marunda

Pemkot Jakut Bantu Perketat Pengawasan Rusun Marunda

Jumat, 21 Juni 2024 469101

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Dishub Gandeng Waze Luncurkan Fitur Navigasi Ganjil Genap

Kamis, 19 Oktober 2017 308183

 Libur Natal, 36.871 Pengunjung Padati TMII

TMII Dipadati Pengunjung

Jumat, 25 Desember 2015 284402

Siswa di Jakut Tebarkan Optimistis Sintas COVID 19 Melalui Puisi

Siswa di Jakut Tebar Optimistis di Tengah COVID- 19 Melalui Puisi

Rabu, 15 April 2020 261039

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Basuki akan Bongkar Reklamasi PT KCN

Jumat, 15 April 2016 196652

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks

Hitung Mundur 22 Juni 2027

842
Hari
09
Jam
40
Menit
29
Detik