Lebaran, Pengunjung Tugu Monas Dibatasi

Jumat, 17 Juli 2015 Reporter: Andry Editor: Dunih 7771

monas dok beritajakarta

(Foto: doc)

Di hari pertama Idul Fitri jam buka Tugu Monumen Nasional (Monas) diubah dari pukul 08.00 menjadi pukul 10.00. Selain itu, untuk mengantisipasi membeludaknya pengunjung pengelola juga membatasi hanya 1800 pengunjung saja.

Jadi pada hari pertama Lebaran, Tugu Monas dibuka setelah selesai salat Ied, tepatnya dari pukul 10.00-15.00

Kepala Unit Pengelola (UP) Monas, Rini Haryani mengatakan, untuk hari kedua Idul Fitri hingga hari selanjutnya, Tugu Monas kembali akan dibuka normal dari pukul 08.00-15.00.

"Jadi pada hari pertama Lebaran, Tugu Monas dibuka setelah selesai salat Ied, tepatnya dari pukul 10.00-15.00," katanya, Jumat (17/7)

Rini mengakui, di hari pertama Lebaran, kunjungan ke pelataran puncak Tugu Monas juga dibatasi hingga 1.800 orang pengunjung saja. Sehingga apabila tiket ke pelataran tugu telah habis terjual sebelum pukul 12.00, loket penjualan tiket akan ditutup.

"Jadi jika sebelum jam 12.00 WIB tiket sudah habis terjual, loket akan kita tutup. Karena pengunjung memang kita batasi sampai 1.800 orang," jelasnya.

Ia mengungkapkan, selama libur Lebaran, harga tiket masuk ke tugu maupun ke puncak pelataran Monas tetap diberlakukan seperti hari normal. Di mana harga tiket masuk ke Tugu Monas bagi anak-anak Rp 2000, mahasiswa Rp 3000 dan dewasa Rp 5000 per orang.

"Sementara harga tiket masuk ke Puncak Monas untuk anak-anak Rp 2000, mahasiswa Rp 5000 dan dewasa Rp 10.000 per orang," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Gagal Usir PKL, Petugas Keamanan UP Monas Akan Dirombak

Petugas Keamanan Monas Diminta Dirombak

Senin, 13 Juli 2015 6331

Lebaran, Satpol PP Jakarta Pusat Berjaga Di Monas

Lebaran, 25 Personel Satpol PP Siaga di Monas

Kamis, 09 Juli 2015 4818

selebaran larangan pkl monas

Pengunjung Monas Belum Kena Denda Rp 20 Juta

Minggu, 20 April 2014 5331

Lebaran, Satpol PP Jakarta Pusat Berjaga Di Monas

Lebaran, 25 Personel Satpol PP Siaga di Monas

Kamis, 09 Juli 2015 4818

Pedagang Kaki Lima PKL Monas

Tertibkan Monas, DKI Dapat Dukungan TNI & Polri

Rabu, 06 Agustus 2014 6035

BERITA POPULER
Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 780

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1294

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1160

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1675

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Pramono Beri Apresiasi dan Dorong Semangat Masyarakat Peduli Lingkungan

Selasa, 04 November 2025 593

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks