Pemkot Jakpus Tanam 114 Pohon di Waduk Melati

Jumat, 11 Agustus 2023 Reporter: Wuri Setyaningsih Editor: Andry 4469

Pemkot Jakpus, Tanam Pohon, Sebar Benih Ikan

(Foto: Wuri Setyaningsih)

Ratusan pohon lindung dan produktif ditanam di Rumah IPAL Waduk Melati, Jalan Talang Betutu, Kebon Melati, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Ini supaya Waduk Melati yang sudah dikeruk semakin sempurna dengan penghijauan

Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma mengatakan, saat ini kondisi air di Waduk Melati semakin jernih dengan volume air yang bertambah.

Kondisi tersebut perlu disempurnakan dengan aksi-aksi penghijauan seperti penanaman pohon lindung dan produktif di lokasi.

"Ini supaya Waduk Melati yang sudah dikeruk semakin sempurna dengan penghijauan," ujar Dhany,  Jumat (11/8).

Dhany menuturkan, dalam kegiatan ini tercatat ada 114 pohon yang ditanam dengan rincian 96 pohon lindung jenis teko mas dan liangyu serta 18 pohon produktif seperti mangga, kelengkeng dan alpukat.

“Diharapkan pohon-pohon ini tumbuh subur dan bermanfaat bagi warga sekitar," katanya.

Menurut Dhany, selain menanam pohon, pihaknya bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait juga menebar 5.000 benih ikan nila ke waduk menggunakan empat perahu karet Satpol PP Jakarta Pusat.

“Waduk di sini airnya sudah bersih karena ada pengelolaan airnya," terangnya.

Dhany meyakini, upaya penghijauan dan pengolahan air yang telah dilakukan dapat membuat Waduk Melati menjadi destinasi wisata baru bagi warga.

“Potensi dijadikan objek wisata sangat besar. Di sini pemandangannya bagus. Jika dibangun taman semakin bagus lagi," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Kecamatan Tebet Gencarkan Penanaman Pohon Di Wilayahnya

Beragam Pohon Produktif Ditanam di Tebet

Senin, 19 Juni 2023 2299

150 Pohon Pelindung dan Produktif Ditanam di Pulau Kelapa

150 Pohon Pelindung dan Produktif Ditanam di Pulau Kelapa

Selasa, 16 Mei 2023 2072

200 Pohon Ditanam Di Jalan Pluit Karang Karya VI

200 Pohon Ditanam di Jalan Pluit Karang Karya VI

Rabu, 15 Maret 2023 1994

BERITA POPULER
Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2611

Kominfo Jakut Gandeng Jakut Hub Perkuat Literasi Digital Generasi Muda

Sudin Kominfotik Jakut Berkolaborasi Tingkatkan Literasi Digital

Selasa, 27 Januari 2026 1247

Masa pembelajaran jarak jauh (PJJ) diperpanjang

Pramono Perpanjang Masa PJJ Sampai 1 Februari

Kamis, 29 Januari 2026 825

Cuaca berawan menaungi wilayah Jakarta hari ini

Cuaca Berawan Diprediksi Naungi Jakarta Hari Ini

Senin, 26 Januari 2026 1079

Antisipasi Cuaca Ekstrem Esok Hari, Pemprov DKI Siapkan OMC

Cegah Banjir, Pemprov DKI Siapkan OMC hingga Siagakan 200 Ekskavator

Senin, 26 Januari 2026 884

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks