Sudin SDA Jakut Bangun Tanggul Saluran di Pejagalan

Rabu, 10 Mei 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 1595

Turap Baru Di Jalan Pluit Karang Karya Ditargetkan Rampung Bulan Depan

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Utara membangun tanggul saluran di Jalan Pluit Karang Karya, RW 16, Pejagalan, Penjaringan.

Pemasangan turap ditargetkan rampung satu bulan ke depan

Kasatpel SDA Kecamatan Penjaringan, Pendi mengatakan, pembangunan tanggul ini dilakukan sebagai upaya mengantisipasi meluapnya saluran ke ruas jalan sekitar.

"Jadi apabila hujan deras cukup lama, air tetap berada di saluran dan tidak meluap," ujarnya, Rabu (10/5). 

Pendi menjelaskan, pihaknya mengerahkan delapan personel untuk membangun tanggul sepanjang 370 meter dengan lebar 25 sentimeter dan tinggi 60 sentimeter.

"Pembangunan tanggul ditargetkan rampung satu bulan ke depan," tegasnya.

Ia menambahkan, pembangunan tanggul telah dimulai sejak Senin (8/5) lalu. Saat ini pihaknya sedang membuat struktur tanggul dengan menggunakan material lima kubik batu split.

"Semoga rampung tepat waktu dan tidak ada hambatan. Sehingga warga tidak khawatir lagi akses jalan tergenang saat hujan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudn SDA Jaktim Tambal Turap Kali Baru

Sudin SDA Jaktim Tambal Turap Kali Baru

Rabu, 03 Mei 2023 1595

Perbaikan Turap Inlet dan Pengerukan Waduk Melati Rampung

Perbaikan Turap Inlet dan Pengerukan Waduk Melati Rampung

Kamis, 27 April 2023 1339

Turap Di Jalan Cilincing Baru 3 Diperbaiki

Turap Saluran di Jalan Cilincing Baru 3 Diperbaiki

Senin, 10 April 2023 1312

 Usai Turap Phb Probolinggo Diperbaiki, Kini Saluran Phb Dikuras

Perbaikan Turap Saluran Phb Probolinggo Rampung

Kamis, 06 April 2023 1311

Saluran Air Di Pemukiman Warga Jalan Kamal Muara Diperbaiki

Saluran di Jalan Kamal Muara Diperbaiki

Senin, 17 April 2023 1237

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1138

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 997

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Pemprov DKI Cairkan Bansos PKD Oktober 2025

Senin, 27 Oktober 2025 2818

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1494

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 814

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks