Sudinhub Jakut Verifikasi Data Calon Pemudik Gratis

Jumat, 24 Maret 2023 Reporter: Tiyo Surya Sakti Editor: Andry 2296

Sudin Perhubungan Jakut Lakukan Verifikasi Data Calon Pemudik Gratis

(Foto: Tiyo Surya Sakti)

Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Utara melakukan verifikasi data warga yang telah mendaftar program mudik gratis di kantornya.

Sejak kemarin kita buka pendaftaran mudik gratis

Kepala Sudinhub Jakarta Utara, Harlem Simanjuntak mengatakan, program mudik gratis yang digelar Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melayani beberapa kota tujuan mudik.

Di antaranya, Bandar Lampung, Palembang, Kuningan, Tasikmalaya, Tegal, Pekalongan, Semarang, Kebumen, Cilacap, Purwokerto, Solo, Sragen, Wonosobo, Wonogiri, Madiun Yogyakarta, Kediri, Jombang dan Malang. 

"Sejak kemarin kita buka pendaftaran mudik gratis secara online dan offline," ujar Harlem, Jumat (24/3). 

Harlem menuturkan, pendaftaran mudik gratis dibagi dua sesi dari pukul 08.00-16.00 dengan tujuan membatasi antrean.

"Yang utama kita terus imbau mereka agar lengkapi persyaratan supaya lolos verifikasi," tuturnya. 

Ia mengutarakan, sejak membuka pendaftaran pada 23 Maret 2023 lalu, tercatat sudah 214 calon pemudik yang diverifikasi, baik offline maupun online di Jakarta Utara.

"Kita tutup apabila kuota dari pusat sudah full," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Mudik Gratis Diminati Warga

241 Warga Daftar Mudik Gratis di Jakpus

Jumat, 24 Maret 2023 2725

Program Mudik Gratis DKI Jakarta Tahun 2023

Pemprov DKI Bakal Gelar Program Mudik Gratis Tahun 2023, Simak Persyaratannya

Senin, 20 Maret 2023 1991

BERITA POPULER
Biro Hukum DKI menggelar Diskusi Pencegahan Kekerasan terhadap Anak

Biro Hukum DKI Gelar Diskusi Pencegahan Kekerasan Terhadap Anak

Rabu, 05 November 2025 1613

Penumpang menuruni Transjakarta

Targetkan 400 Juta Pelanggan, Transjakarta Menuju Fase Smart Mobility

Selasa, 04 November 2025 866

Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1361

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1746

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1230

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks