Sudinkes Jaksel Raih Empat Penghargaan dari Kemenkes

Kamis, 24 November 2022 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 2539

Wakil Walkot Jaksel Apresiasi Nakes Jaksel

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Selatan meraih empat penghargaan dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI dalam acara peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 Tahun 2022.

Dalam peringatan HKN ini saya apresiasi Sudinkes Jakarta Selatan.

Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Edi Sumantri mengapresiasi raihan prestasi yang berhasil diperoleh Sudinkes ini. Hal tersebut diutarakan saat penutupan acara peringatan HKN di Gedung Konvensi Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Pancoran.

"Dalam peringatan HKN ini saya apresiasi Sudinkes Jakarta Selatan. Ini prestasi sangat membanggakan," ujarnya, Kamis (24/11).

Edi menuturkan, empat penghargaan yang diterima Sudinkes Jakarta Selatan terdiri dari kategori tenaga kesehatan (nakes) dokter dan perawat teladan se-Indonesia yang diperoleh nakes Puskesmas Kecamatan Pancoran.

Kemudian kategori pelayanan posyandu terbaik se-Indonesia yang diraih Puskesmas Kecamatan Pasar Minggu. Selanjutnya kategori inovasi pelayanan gigi terbaik yang diperoleh Puskesmas Kecamatan Kebayoran Baru. Terakhir kategori penggunaan kotak obat kadaluarsa bagi masyarakat yang diraih Puskesmas Kecamatan Kebayoran Lama.

"Diharapkan dengan pengalaman menangani COVID-19 bisa membuat nakes Jakarta Selatan makin teruji," katanya.

Kepala Sudinkes Jakarta Selatan, Yudi Dimyati menjelaskan, pada tahun ini HKN mengusung tema 'Bangkit Indonesiaku, Sehat Negeriku'. Rangkaian kegiatan peringatan HKN telah dimulai sejak 14 November 2022 lalu dengan menggelar pertandingan futsal, sunatan massal, lomba senam kader dan vokal grup.

Di puncak peringatan kegiatan HKN, pihaknya memberikan apresiasi pada bidang kesehatan dan hadiah bagi pemenang lomba fashion show, senam dan makan buah bersama.

"Semoga peringatan HKN kali ini bisa dijadikan momentum mewujudkan sistem kesehatan nasional yang lebih kuat," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Marullah Minta HUT KORPRI ke51 Momentum Berikan LayananTerbaik Untuk Masyarakat

HUT ke-51 KORPRI, Sekda Minta ASN DKI Terus Beri Layanan Terbaik

Kamis, 24 November 2022 3400

DKI Berikan Layanan Kesehatan Bagi Penyintas Gempa Cianjur

DKI Berikan Layanan Kesehatan Bagi Penyintas Gempa Cianjur

Rabu, 23 November 2022 1824

Deklarasikan ODF Ini yang Telah Dilakukan Kelurahan Pegadungan

Kelurahan Pegadungan Tuntaskan Pembangunan 15 Tangki Septik

Rabu, 23 November 2022 1802

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1241

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1118

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1631

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Saluran Air di Jalan Darmawangsa IV Direvitalisasi

Rabu, 29 Oktober 2025 1471

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 861

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks