Pecinan Glodok Satu-satunya Wakil Jakarta di ADWI 2022

Jumat, 15 Juli 2022 Reporter: Aldi Geri Lumban Tobing Editor: Andry 2591

Pecinan Glodok Satu-satunya Wakil Jakarta di ADWI 2022

(Foto: doc)

Desa Wisata Kampung Kolaborasi Pecinan Glodok di Jakarta Barat menjadi satu-satunya perwakilan dari Provinsi DKI Jakarta yang lolos 50 Besar ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022.

Pecinan Glodok satu-satunya perwakilan dari DKI Jakarta yang masuk 50 Besar

Pecinan Glodok berhasil masuk 50 besar setelah bersaing dengan 3.419 desa wisata lainnya di seluruh Indonesia.

Kepala Bidang Destinasi dan Pengembangan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta, Sherly Yuliana mengatakan, dalam rangka pemberdayaan masyarakat dan pengembangan potensi wisata di DKI Jakarta, perlu dibentuk desa wisata yang berpedoman pada prinsip pariwisata berkelanjutan berbasis masyarakat.

Desa wisata merupakan suatu bentuk integrasi antara atraksi, akomodasi dan fasilitas pendukung dalam suatu struktur kehidupan masyarakat yang menyatu dengan tata cara dan tradisi serta memperhatikan kualitas alam dan daya dukung lingkungan kualitas sosial serta kelestarian budaya lokal.  

“Pengembangan desa wisata merupakan kegiatan meningkatkan pertumbuhan perekonomian, kesejahteraan rakyat, menghapus kemiskinan, mengatasi pengangguran, melestarikan alam, lingkungan dan sumber daya serta memajukan kebudayaan,” ungkap Sherly, Jumat (15/7).

Ia menjelaskan, desa wisata sebagai daya tarik wisata budaya harus memiliki

keunikan dan juga dikelola komunitas masyarakat yang mampu menciptakan perpaduan berbagai sumber daya, potensi desa berikut fasilitas pendukungnya.

Hal ini untuk menarik kunjungan wisatawan dan menumbuhkan aktifitas perekonomian yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

Sebagai evaluasi, sambung Sherly, di kawasan Pecinan Glodok harus tersedia homestay, di mana terdapat rumah milik warga yang disewakan untuk turis dengan pengelola tinggal di dalamnya.

Homestay disewakan agar turis memiliki pengalaman tinggal di kawasan Pecinan Glodok dan menyatu dengan warga lokal yang sampai saat ini masih berkumpul untuk bersosialisasi seperti di Petak Sembilan.

“Sehingga turis bisa merasakan ambience serta atmosfer kawasan Pecinan di masa lalu yang masih terpelihara dengan baik sampai kini,” katanya.

Sherly menambahkan, hingga kini Menteri Parekraf RI dan juri masih melakukan visitasi ke desa wisata lainnya yang masuk 50 Besar ADWI 2022.

“Dari DKI ada 19 yang mendaftar ADWI. Pecinan Glodok satu-satunya perwakilan dari DKI Jakarta yang masuk 50 Besar dari 3.419 peserta seluruh Indonesia,” tandas Sherly.

BERITA TERKAIT
Disparekraf DKI Berpartisipasi Dalam Event BBTF 2022

Majukan Industri Pariwisata DKI Jakarta, Disparekraf DKI Berpartisipasi dalam Event BBTF 2022

Jumat, 17 Juni 2022 2385

Ayo, Nikmati Karya Seni Augmanted Reality Mural di Terowongan Kendal

Ayo, Nikmati Karya Seni Augmented Reality Mural di Terowongan Kendal

Selasa, 12 Juli 2022 2496

Pelayanan Terpadu Keliling Digelar di Pulau Lancang

Warga Pulau Lancang Nikmati Pelayanan Terpadu Keliling

Rabu, 06 Juli 2022 1872

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11197

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1122

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 685

Transjakarta Raih 3 Penghargaan Indonesia Human Capital Brilliance Awards 2025

Transjakarta Raih Tiga Penghargaan Indonesia Human Capital Brilliance Awards 2025

Sabtu, 24 Januari 2026 469

Genangan di Sejumlah Jalan Mulai Surut

Genangan di Sejumlah Jalan Mulai Surut

Sabtu, 24 Januari 2026 467

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks