117 UKM Ikuti JFFF 2015

Rabu, 29 April 2015 Reporter: Erna Martiyanti Editor: Erikyanri Maulana 4392

117 UKM Ikut JFFF 2015

(Foto: Yopie Oscar)

Jakarta Fashion & Food Festival (JFFF) 2015 kembalil digelar pada 13-17 Mei mendatang. Sebanyak 117 usaha kecil menengah (UKM) turut dilibatkan dalam kegiatan tahunan ini. Sebanyak 200 jenis makanan khas Indonesia akan dihadirkan dalam acara ini.

Dalam Kampoeng Tempo Doeloe akan menyajikan 200 jenis makanan dari seluruh daerah di Indonesia

Ketua Peyelenggara JFFF 2015, Soegianto Nagaria mengatakan, pihaknya sengaja melibatkan UKM dalam acara JFFF 2015. Ada tiga kegiatan yang dilakukan dalam JFFF, yaitu Fashion Festival, Food Festival dan Night Gading Karnaval. Khusus untuk Food Festival telah dibuat Kampoeng Tempo Doeloe.

"Dalam Kampoeng Tempo Doeloe akan menyajikan 200 jenis makanan dari seluruh daerah di Indonesia. Akan ada 117 pelaku UKM Jakarta yang akan menjajakan berbagai penganan nusantara tersebut. Temanya tahun ini adalah Pelabuhan Sunda Kelapa," kata Soegianto dalam acara Preview JFFF 2015 di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (29/4).

Diantara ratusan jenis makanan nusantara itu, akan ada perwakilan 30 ikon kuliner Indonesia, khususnya daerah maritim. Salah satunya adalah makanan khas Betawi. Pengunjung bisa mencicipi makanan dari daerah lain seperti Empal Gentong, Tongseng, Kupat Tahu Magelang, Sate Padang, Gado-Gado, Nasi Gudeg, Soto Bangkong dan Kue Putu Bambu Medan.

Selain itu, aneka jajanan tradisional seperti Otak-otak, Rujak Juhi, Kerak Telor, Tahu Gejrot, Tauge Goreng dan lain-lain juga dapat dijumpai dalam kegiatan ini.

Rencananya, JFFF 2015 ini akan dilangsungkan di Summarecon Kelapa Gading, Jakarta Utara.

BERITA TERKAIT
Djarot Berharap Jakarta Jadi Pusat Mode Asia

Djarot Berharap Jakarta Jadi Pusat Mode Asia

Rabu, 29 April 2015 3201

syamsudin noor walikota jakarta selatan

Anak Muda Diharapkan Kembangkan Ekonomi Kreatif

Senin, 27 April 2015 4137

PKL Liar Dikelurahan Menteng Dalam Diusulkan Berjualan didalam Mall Kota Casablanka

98 PKL Akan Direlokasi ke Mal

Sabtu, 25 April 2015 3871

Bazar Produk Makanan dan Minuman Diserbu Pembeli

Peserta Bazar Kuliner di Jakbar Meningkat

Kamis, 23 April 2015 5789

BERITA POPULER
Petugas memadamkan kebakaran rumah di Pondok Pinang

Kebakaran di Pondok Pinang Diduga Dipicu Korsleting

Minggu, 02 November 2025 1223

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Ketua DPRD Dukung Relaksasi Pajak untuk Jaga Daya Beli Warga

Minggu, 02 November 2025 1100

Seorang penumpang melakukan tap in di Halte Transjakarta Rawamangun

Pramono Minta Transjakarta Tingkatkan Layanan Sistem Pembayaran

Kamis, 30 Oktober 2025 1608

Salah satu pelamar kerja yang datang ke Job Fair Disabilitas 2025 di TIM Jakpus

Job Fair Disabilitas 2025 Diakses Warga Luar Jakarta

Senin, 03 November 2025 604

Sejumlah kendaraan melintas saat cuaca hujan di pagi hari

Waspada, Hujan Deras Berpotensi Guyur Jakarta Pagi dan Siang Hari

Minggu, 02 November 2025 851

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks