4.041 Titik di Ibu Kota Sudah Disemprot Disinfektan

Minggu, 31 Mei 2020 Reporter: TP Moan Simanjuntak Editor: Andry 2258

4.041 Titik di Ibukota Sudah Disemprot Disinfektan

(Foto: TP Moan Simanjuntak)

Selama periode 14 Maret-31 Mei 2020, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta telah melakukan penyemprotan disinfektan di 4.041 titik yang tersebar di seluruh wilayah Ibu Kota.

Totalnya sudah 4.041 titik yang kami semprot disinfektan

Kepala Dinas Gulkarmat DKI Jakarta, Satriadi Gunawan mengatakan, 4.041 titik yang telah disemprot disinfektan tersebar 897 titik di wilayah Jakarta Pusat, 384 titik di Kepulauan Seribu dan Jakarta Utara, 397 titik di Jakarta Barat, 693 titik di Jakarta Selatan dan 1.240 titik di Jakarta Timur.

"Totalnya sudah 4.041 titik yang kami semprot disinfektan," ujarnya, Minggu (31/5).

Menurutnya, penyemprotan disinfektan di lima wilayah kota dan satu kabupaten DKI Jakarta ini menggunakan armada komando, heavy foam, high pressure, medium pressure, light pressure, water mist, light rescue dan smoke removal.

"Sasaran penyemprotan meliputi fasilitas sosial dan fasilitas umum seperti jalan protokol, jalan lingkungan dan tempat peribadatan," tandasnya.

BERITA TERKAIT
Sudin Gulkarmat Jakpus Sudah Laksanakan 707 Penyemprotan Disinfektan

Sudin Gulkarmat Jakpus Sudah Laksanakan 707 Penyemprotan Disinfektan

Rabu, 20 Mei 2020 2066

5 Sekolah Dasar di Kecamatan Sawah Besar di Semprot Cairan Disinfektan

Lima SD di Sawah Besar Disemprot Disinfektan

Jumat, 22 Mei 2020 2058

Dinas Gulkarmat Semprot Disinfektan di 2.461 Titik Lokasi

Dinas Gulkarmat Lakukan Penyemprotan Disinfektan di 2.461 Lokasi

Selasa, 12 Mei 2020 1917

BERITA POPULER
Pramono menyampaikan jawaban atas dua Raperda di Rapat Paripurna DPRD DKI

Pramono Sampaikan Jawaban Raperda P4GN dan RPIP

Senin, 19 Januari 2026 11223

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Transjakarta Pastikan Seluruh Layanan Kembali Normal

Minggu, 25 Januari 2026 2175

Transjakarta Perluas Rute Harapan Indah-Pulo Gadung

Waspada Hujan Merata Guyur Jakarta Sepanjang Hari Ini

Rabu, 21 Januari 2026 1145

Wali Kota Jakarta Barat meninjau lokasi pengungsian penyintas banjir

Wali Kota Jakbar Pastikan Penanganan Genangan Berjalan Sesuai SOP

Jumat, 23 Januari 2026 714

Transjakarta Raih 3 Penghargaan Indonesia Human Capital Brilliance Awards 2025

Transjakarta Raih Tiga Penghargaan Indonesia Human Capital Brilliance Awards 2025

Sabtu, 24 Januari 2026 526

Bagikan ke :
BANG JAKI +indeks
POTRET JAKARTA +indeks
VIDEO +indeks